sederet kamus
Search Articles
Translate: Tutorial:

Berbahagia Dalam Bahasa Inggris (How to Say You Feel Happy in English)

Punya kosa kata yang kaya bisa dilakukan dengan memperbanyak pembendaharaan kata. Pelajari lawan atau persamaan kata. Jadi perkataan atau tulisan tidak terus-menerus memakai kata yang sama.

Ambil contohnya kata senang atau dalam Bahasa Inggris “Happy”. Ada kata-kata yang berbeda yang bisa dipakai untuk menunjukkan perasaan senang ini. Seperti ada “bahagia” atau “suka cita” yang dipakai dalam Bahasa Indonesia sebagai sinaonim kata “senang” dalam Bahasa Inggris juga ada sinonim untuk kata “Happy”

Persamaan Kata “Happy”

Ada beberapa kata dalam Bahasa Inggris yang bisa jadi pilihan untuk menyatakan perasaan bagia atau “Happy”. DI antaranya termasuk kata

  • Pleased – Kata yang berada diantara rasa senang dan puas. Sering kali kegembiraan tersebut disebabkan karena adanya suatu pencapaian.

Contoh Kalimat:

    • I am very pleased with your exam’s result (saya sangat senang dengan hasil ulanganmu)
    • I am pleased to announce the newest member of our team (dengan senang hati saya akan mengumumkan anggota terbaru dari kelompok kita)
    • The guests are pleased with the entertainment (para tamu sangat senang dengan hiburannya)
  • Cheerful – ketika seseorang terlihat sangat senang dengan pertanda senyuman diwajahnya dengan mata yang berbinar.

Contoh Kalimat:

    • She is always been a cheerful person (dia selalu menjadi orang yang menyenangkan)
    • Is she always this cheerful? (apakah dia selalu senang seperti ini?)
    • She has that cheerful look on her face everytime she gets her salary (dia selalu terlihat senang setiap kali dia mendapatkan gaji)
  • Exuberant – Persamaan kata cheerful hanya lebih kuat.

Contoh Kalimat:

    • His words are full with exuberant messages (kata-katanya penuh dengan pesan yang riang)
    • Congratulation on your performance. It was by far the most exuberant play that I have ever seen (selamat atas pertunjukkanmu. Itu adalah drama yang paling riang yang pernah saya lihat)
    • People love her because of her exuberant personality (orang-orang mencintainya karena kepribadiannya yang ceria)
  • Euphoric – Perasaan senang yang sangat kuat. Ini adalah perasaan yang sangat dalam dan dirasakan terus-menerus secara berkesinambungan.

Contoh Kalimat:

    • She was so euphoric over the fact that she has won the dance competition. (dia sangat senang karena fakta bahwa dia telah menang kompetisi menari)
    • Pregnant woman can have a very quick mood swings. She can feel euphoric over something small. (wanita hamil dapat mengalami perubahan mood. Satu saat dia bisa sangat senang hanya karena sesuatu hal yang kecil)
    • Do you get that euphoric feeling when your husband purposed? (apakah kamu merasakan perasaan sangat senang ketika suamimu memintamu untuk menikah dengannya?)
  • Merry – kata yang sinonim cheerful dan lebih kepada perasaan seseorang.

Contoh Kalimat:

    • Another merry party that doesnt end well (satu lagi pesta menyenangkan yang tidak berakhir dengan baik).
    • My mother is full of merry mood, she starts singing and shopping online to buy gifts for everyone (Ibu saya sedang dipenuhi dengan mood senang. Dia mulai bernyanyi dan berbelanja online untuk membeli hadiah untuk semua orang)
    • I wish you a very merry holidays (saya mengharapkan hari liburmu jadi menyenangkan)
  • Overjoyed – Perasaan yang sangat sangat senang. Bahkan bisa dikatakan berlebihan).

Contoh Kalimat:

    • The whole school is overjoyed with the principles notice that the school will be interviewed by a local television (seluruh sekolah sangat senang dengan pemberitahuan kepala sekolah yang memberitahukan kalau sekolah akan diwawancarai oleh surat kabar lokal.
    • The orphans in the orphanage are overjoyed with the gifts that I gave them fir Chrismas (para anak yatim dari panti asuhan sangat senang dengan hadiah yang saya siapkan untuk hari Natal)
  • Elated – Kata senang yang berada diantara kata “happy” dan “overjoyed.

Contoh Kalimat:

    • It doesnt matter if you give me something cheap. I am elated just by receiving it. (Tidak masalah apabila kamu memberikan saya sesuatu yang murah. Saya sudah lebih dari senang untuk menerimanya)
    • Anna is elated with the attention that she gets on her audition. (Anna sangat senang dengan semua perhatian yang diperolehnya saat audisi)
    • The boy fall asleep with elated feeling (Anak laki-laki tersebut tertidur dengan perasaan yang sangat menyenangkan)
  • Glad – memiliki kesamaan makna dengan kata “pleased.” Kata ini lebih sering dipakai pada kalimat dimana seseorang lega sesatu telah dilakukan sesuai kapasitasnya.

Contoh Kalimat:

    • I am glad we decided to come earlier. If we waited any longer the lines will be very (saya sangat senang kita memutuskan untuk datang lebih awal. Bila kita menunggu lebih lama lagi maka antrian akan jauh lebih panjang.
    • We dont want much. We are just glad to be appriciated (Kami tidak menginginkan macam-macam. Kali hanya senang telah dihargai)
    • I am glad you can come to the seminar on time (saya sangat lega kamu dapat datang ke seminar tepat pada waktunya)

Idioms untuk Menyatakan Perasaan Senang atau Happy

Selain kata-kata sinonim ada juga idiom yang dapat dipakai untuk menjelaskan bahwa seseorang benar-benar bahagia. Berikut adalah beberapa di antaranya.

  • On cloud nine

Penggambaran rasa senang yang mengambil persamaan seperti berada di langit yang tertinggi.

    • Thank you. Because of what you did, She is on cloud nine now (terima kasih. Berdasarkan apa yang kamu lakukan. Sekarang ia sedang merasa sangat bahagia)
    • Because the teacher told the whole class that he is dilegent. Now Andrew is on cloud nine. (karena guru telah memberitakukan ke seluruh kelas bahwa dia rajin. Sekarang ia sangat gembira.
    • I am on cloud nine because everything in my life just fall all in the right places (saya sangat bahagia sekarang karena semua dalam hidup saya berada ditempat yang tepat).
  • On Top Of The World

Satu lagi ungkapan Idiom yang mengambil perumpamaan rasa senang dengan berada di tempat tinggi seperti bagai berada di puncak dunia.

Contoh Kalimat:

    • After collage, I am on top of the world and ready for new callenges (setelah lulus kuliah, Saya sangat senang dan siap untuk tantangan baru)
    • When my apps is lauch, I feel like I am on top of the world (ketika aplikasiku diluncurkan, saya merasa sangat behagia melebihi apapun)
    • Now that she married a rich millionaire, She is on top of the world (sekarang setelah dia menikah dengan seorang milionair kaya, Ia menjadi sangat bahagia)
  • Over The Moon

Rasa senang dan bahagia Anda melebihi segalanya. Bahkan seperti melompati bulan dan kembali ke bumi. Terlalu menyenangkan untuk diungkapkan.

Contoh Kalimat:

    • My father was over the moon when his boss anounces his promotion (ayah saya sangat bahagia ketika pimpinannya mengumumkan promosi yang didapatnya)
    • I was over the moon when I got the call to start working tomorrow (saya sangat bahagia waktu mendapat panggilan kerja untuk besok)
    • Our family was over the moon when we won the lottery (keluarga kami sangat bahagia ketika kami menang lotere)
  • Walking on air

Kata lain yang bisa dipakai untuk ungkapan ketika merasa happy adalah bagai bisa melakukan hal-hal mustahil seperti berjalan di atas air.

Contoh Kalimat:

    • My brother felt like he was walking on air after a very succesful presentation. (saudara laki-laki saya merasa sangat bahagia ketika menyelesaikan presentasi yang sukses)
    • My daughter was walking on air when she won first place at school. (anak saya sangat bahagia ketika menempati rangking pertama di sekolah)
  • Happy as a clam

Idiom ini meengambil kiasan dari kerang yang sering digambarkan dapat terbuka dan tertutup saat bahagia.

Contoh Kalimat:

    • Our school went to Bali for the summer. I was as happy as a clam when we arrived at the beach (Sekolah kami pergi ke Bali untuk musim panas. Saya sangat gembira ketika sampai di pantai)
    • My grandmother was happy as a clam when we gave her a surprise birthday party. (Nenek saya sangat bahagia ketika kami memberikanya pesta ulang tahun kejutan)
  • To be A Happy Camper

Ingat waktu Anda pergi kemping dan bersenang-senang? Idiom ini mengambil kiasan dari saat menyenangkan tersebut.

Contoh Kalimat:

    • Matt and Sue are happy camper in their dream concert. (Matt dan Sue sangat bahagia ketika berada di konser idaman mereka).
    • My son’s a happy camper in his first day at school (anak laki-laki saya sangat senang pada hari pertamanya di sekolah).

Seperti yang bisa Anda perhatikan. Semua kalimat Idiom tersebut mengambil kiasan berada tinggi dilangit. Itulah perumpamaaan yang diambil untuk menggambarkan perasaan senang dan bahagia dalam Bahasa Inggris.

Contoh Percakapan

Lihat bagaimana menyatakan ekspresi rasa happy dalam bentuk percakapan.

Dialog 1

A : I was over the moon to see a familiar face in my new job (saya sangat bahagia untuk melihat wajah yang saya kenal di tempat kerja baru)

B : Me too. I was glad to get the job but also afraid that I dont know anybody. (saya juga. Sya merasa sangat bahagia ketika diterima kerja tapi pada saat yang bersamaan merasa takut karena tidak tahu siapapun disini).

A : Well. Now that I got you. I feel I can walk on water with this new position (sekarang karena saya emilikimu. Saya merasa bisa melakukan apapun dengan jabatan baru ini)

B: I am very pleased to hear that. My feeling exactly. (saya sangat senang mendengarnya. Perasaan saya juga sama)

Dialog 2

X : I am overjoyed to the fact that class was dismiss earlier (saya sangat senang kelas berakhir lebih awal dari biasanya)

Y : I know you were too cheerful when the principle gave his annoucement (saya tahu. Kamu terlihat sangat bahagia saat Kepala Sekolah memberikan pengumumannya)

X : Everybody will feel in could nine when school is finished sooner. (semua orang merasa bahagia kalau sekolah selesai lebih cepat)

Y : Not me. I am a happy camper at school, I dont like being alone at home (tidak Saya. Saya merasa lebih senang di Sekolah. Saya tidak suka sendirian di rumah)

X : Let’s go to my house then (kalau begitu pergi kerumah saya saja)

Seluruh kosa kata dan idiom di atas memiliki makna yang bisa dipakai untuk mengungkapkan perasaan senang atau bahagia. Artinya bisa memiliki kemiripan untuk mengambil siatuasi yang sering terjadi saat seseorang merasa bahagia. Penting untuk memakainya dalam percakapan karena ada konteks yang perlu diperhatikan dan tidak semua orang familiar dengan idiom yang dipakai.

English Word Index:
A . B . C . D . E . F . G . H . I . J . K . L . M . N . O . P . Q . R . S . T . U . V . W . X . Y . Z

Indonesian Word Index:
A . B . C . D . E . F . G . H . I . J . K . L . M . N . O . P . Q . R . S . T . U . V . W . X . Y . Z