Cara Membuat Resume Bahasa Inggris yang Bagus
How to Make A Good Resume
Resume atau resume letter adalah lampiran surat yang berisi informasi pribadi yang dibuat oleh pelamar kerja (job seeker).
Tujuan dibuatnya resume letter yaitu untuk memudahkan tim HRD menilai kecocokan antara kandidat atau pelamar kerja dengan posisi pekerjaan yang akan diisi.
Dalam membuat resume, pemilihan bahasa yang digunakanpun harus lugas dan jelas sehingga personalia atau orang yang bertugas dalam mempelajari surat resume dapat memahami informasi tentang data pribadi kita dengan mudah.
Berikut contoh format resume berbahasa Inggris yang biasa digunakan:
Resume Format
Your contact Information (informasi kontak anda) First Last Name (nama lengkap) Job/carreer objective (optional) Career highlights/qualifications (optional) Experience (pengalaman) Company #1 (perusahaan) Company #2 (perusahaan) Education (riwayat pendidikan) Skills (keterampilan) Reference available upon request (rujukan apabila diminta) |
Berdasarkan format diatas, kita dapa mengetahui bahwa resume merupakan gambaran singkat tentang pelamar kerja yang meliputi, data pribadi, kualitas atau potensi si pelamar yang tujuannya yakni digunakan untuk meyakinkan tim HRD bahwa pelamar tersebut memenuhi standar kualifikasi yang ditentukan.
Format Resume
Berikut adalah hal-hal yang perlu diperhatikan dalam membuat resume berbahasa Inggris sesuai dengan format diatas.
1. Your contact information
Pada bagian ini pelamar harus melengkapi informasi berikut:
- First Last Name (nama lengkap)
Karena format resume diatas merujuk pada resume yang berlaku di negara Amerika Serikat, maka dalam menulis nama harus mencantumkan First name, middle name dan last name atau family name. Dalam istilah Indonesia pelamar cukup menuliskan nama jelas atau nama lengkap.
- Street Address (detail alamat)
Tuliskan alamat lengkap yang dimulai dengan nomor rumah, nama jalan, nama kota.
- City, State (kota, negara)
Masih berhubungan dengan alamat, tuliskan pula nama negara bagian dan juga kode pos.
Bagi warga Indonesia karena bukan merupakan negara bagian, maka dapat mencantumkan nama provinsi dan juga kode pos.
- Phone (cell/home) (nomor telepon)
Cantumkan nomor telepon yang dapat dihigungi. Bagian ini sangat penting karena panggilan kerja biasanya akan disampaikan melalui telepon.
Pastikan anda menulis nomor telepon yang valid, masih aktif, dan tentunya selalu berada dalam jangkauan agar memudahkan kita menerima informasi hasil lamaran pekerjaan yang telah kita ajukan.
- Email address (alamat email)
Selain nomor telepon, alamat e-mail pada zaman internet seperti saat ini juga sangat dibutuhkan dalam hal pekerjaan.
Selain pemberitahuan pemanggilan kerja disampaikan lewat telepon, beberapa perusahaan juga akan memanfaatkan e-mail sebagai sarana komunikasi.
Bukan hanya itu, beberapa perusahaan bahkan mewajibkan karyawannya untuk memiliki akun e-mail untuk kepentingan keperjaan, misalnya mengirim memo, mengirim berkas ataupun dokumen-dokumen pekerjaan.
2. Job/carreer objective (optional)
Anda boleh mencantumkan poin ini dan boleh juga tidak mencantumkannya dalam resume anda.
Jika poin ini dicantumkan, tuliskan dua atau tiga kalimat yang menyatakan tujuan utama atau goal anda dalam pekerjaan yang anda inginkan, apa yang akan anda capai jika anda dapat mengisi posisi tersebut, dan jelaskan dengan singkat alasan anda mengapa anda merupakan kandidat yang sempurna untuk mengisi posisi tersebut sehingga tim HRD harus meng-hire anda.
3. Career highlights/qualifications (optional)
Pada bagian ini, pelamar dapat menuliskan pencapaian, keterampilan ataupun pengalaman yang benar-benar berhubungan dengan posisi pekerjaan yang anda inginkan.
Pada bagian ini informasikan jika anda mampu menempati posisi tersebut karena anda telah memiliki keahlian ataupun pengalaman yang relevan sebelumnya.
4. Experience (pengalaman)
Bagian penting lainnya dalam menyusun resume yaitu Experience yang menceritakan pengalaman pekerjaan anda sebelum melamar di perusahaan tersebut.
Pengalaman kerja yang baik disertai dengan pencapaian atau penghargaan akan menjadi nilai plus dalam melamar pekerjaan.
Berikut hal-hal yang harus dicantumkan dalam mendeskripsikan pengalaman kerja.
- Company #1 (perusahaan)
Cantumkan dengan jelas nama perusahaan atau instansi tempat anda bekerja sebelumnya.
- City, State (kota, negara)
Cantumkan nama, nama negara bagian atau nama provinsi tempat perusahaan dimana anda bekerja sebelumnya.
- Dates worked (lama bekerja/tahun)
Tuliskan durasi lama anda bekerja pada perusahaan tersebut. Misalkan dari tahun 2011 hingga 2017.
- Job tittles/achievements (jabatan/pencapaian)
Tuliskan posisi/jabatan anda dalam perusahaan tersebut dan apabila ada, sertakan pula pencapaian apa yang pernah anda raih selama menjabat posisi tersebut.
- Reponsibilties/achievements (tanggung jawab/ pencapaian)
Tuliskan secara garis besar tanggung jawab anda pada posisi tersebut, apa yang anda kerjakan serta cantumkan sejumlah pencapaian atau prestasi kerja jika ada.
5. Education (riwayat pendidikan)
Pada bagian ini, cantumkan riwayat pendidikan. Sertakan tahun kelulusan juga nilai IPK anda.
6. Skills (keterampilan)
Cantumkan keahlian yang anda miliki. Jika keahlian tersebut bersertifikat, maka siapkan pula foto copy sertifikat tersebut sebagai bahan pertimbangan. Sebisa mungkin cantumkan keahlian yang memiliki hubungan dengan pekerjaan yang diinginkan.
7. Reference available upon request (rujukan apabila diminta)
Rujukan ini diisikan nama perusahaan atau nama instansi tempat anda bekerja. Tuliskan pula alamat perusahaan tersebut dan juga nama atasan anda yang bersedia membuatkan rekomendasi dan menyatakan jika anda memang pekerja yang baik dan berkualitas.
Selain perusahaan, referensi ini juga bisa didapatkan melalui universitas tempat anda belajar sebelumnya dengan mencantumkan nama dosen yang merekomendasikan anda.
Contoh Resume
Contoh resume melamar pekerjaan sebagai perawat:
RESUME PERSONAL DETAILS Job Objective: Education: Awards, honors: Career Highlight: Experience: Began my nursing career as a staff nurse in Transplant Unit. Became proficient in providing care to patients with kidney, liver, heart, and pancreas transplants. Moved to surgical Trauma ICU where I stayed 6 years and provided care to critically ill surgical or trauma patients. Skills: |
Contoh resume melamar pekerjaan sebagai guru:
RESUME PERSONAL DETAILS Job Objective: Education: Awards, honors: Career Highlight: Special Education Teaching & Instruction. Picture Exchange Communication System (PECS). Experience: 023 Public Elementary School of Surabaya Skills: REFERENCE: |
Diatas merupakan garis besar format resume yang biasa digunakan. Anda bisa menambahkan sesuatu yang relevan dan meyakinkan untuk mengisi lowongan pekerjaan yang diinginkan. Pada prinsipnya resume merupakan ringkasan, maka isi dari resume tersebut haruslah singkat namun jelas.