Cara Mendeskripsikan Pie Chart atau Diagram Lingkaran
How to Describe a Pie Chart
Pie chart atau diagram lingkaran merupakan grafik statistik berbentuk lingkaran yang dibagi menjadi beberapa irisan dan luasnya bergantung kepada proporsi numerik atau kuantitas dari data yang dimiliki. Satu lingkaran menunjukkan bagian utuh atau seratus persen. Setengah lingkaran menunjukkan proporsi setengah dari total atau lima puluh persennya, dan seterusnya.
Diagram lingkaran banyak digunakan di dunia bisnis. Untuk mempermudah presentasi, orang terkadang menggunakan diagram lingkaran. Oleh karena itu, penting untuk mengetahui bagaimana cara mendeskripsikan diagram lingkaran. Dalam tes tertentu, misalnya pada tes IELTS, Anda juga dapat diminta untuk menjelaskan mengenai diagram lingkaran. Simak penjelasan berikut untuk mengetahui lebih lanjut.
Untuk dapat mendeskripsikan sebuah diagram lingkaran, Anda harus mengerti mengenai info yang diberikan oleh diagram tersebut. Data dalam sebuah diagram lingkaran biasanya ditunjukkan dalam presentase (percentages). Misalnya pada diagram lingkaran berikut.
Bagian yang lebih besar, yaitu bagian berwarna merah menempati tiga per empat lingkaran atau 75 %. Sedangkan bagian berwarna biru menempati seperempat lingkaran atau 25 %. Hal ini menunjukkan bahwa bagian yang berwarna merah memiliki bagian yang dominan lebih besar daripada bagian biru. Hal ini merupakan informasi penting yang perlu untuk disampaikan.
Untuk mempermudah membuat struktur paragraf yang akan dibicarakan, ikuti langkah-langkah seperti ini:
1. Ceritakan mengenai latar belakang diagram, judul diagram, atau data apa yang disampaikan oleh diagram tersebut. Berikut adalah beberapa contoh kalimat dalam bahasa Inggris:
- This chart tells us about number of sales in several different department stores (Diagram ini menggambarkan tentang jumlah penjualan di beberapa pusat perbelanjaan).
- This chart shows us about how much water that we use for certain activities (Diagram ini menunjukkan berapa banyak air yang kita gunakan untuk beberapa aktivitas tertentu).
- By looking at this chart, we can see the number of people that like certain types of pet (Dengan melihat diagram ini, kita bisa mengetahui jumlah orang yang menyukai binatang peliharaan tertentu).
2. Cari bagian yang memiliki porsi terbesar dan terkecil dalam diagram.
Seringnya, bagian terpenting dari melihat diagram lingkaran yaitu mana yang memiliki bagian yang terbesar dan mana yang memiliki bagian terkecil. Bagian yang terbesar biasanya adalah yang paling banyak dicari. Misalnya pada diagram lingkaran sebelumnya. Bagian yang merah adalah bagian terbesar. Sedangkan bagian diagram berwarna biru memiliki porsi bagian yang terkecil. Ungkapkan temuan Anda dalam kalimat. Anda bisa memulai kalimat menggunakan kata-kata berikut:
- About fifty percent of …
- We can see from the chart that …
- According to the chart, …
- The chart shows that …
- The chart tells us that …
Berikut adalah contoh kalimat yang bisa Anda gunakan dalam menjelaskan diagram lingkaran:
- About seventy five percent of people loves cat (Sekitar lima puluh persen orang menyukai kucing).
- We can see from the chart that most of people prefer to go to beach for holiday (Kita dapat lihat dari diagram bahwa kebanyakan orang senang pergi ke pantai untuk berlibur).
- According to the chart, a pet that people like the least is rabbit (Menurut diagram, binatang peliharaan yang paling sedikit disukai orang yaitu kelinci).
- The chart shows that about half of the student love sport (Diagram ini menunjukkan bahwa setengah dari siswa menyukai kegiatan olahraga).
- The chart tells us that sixty percent of the student doesn’t like mathematics (Diagram ini menunjukkan bahwa enam puluh persen siswa tidak menyukai mata pelajaran matematika).
3. Apabila ada dua diagram, bandingkan kedua diagram lingkaran tersebut. Cari data yang berubah dan data yang tidak berubah.
Apabila Anda harus membandingkan dua buah diagram lingkaran, cari informasi penting yang bisa Anda ceritakan. Misalnya pada diagram berikut:
Diagram di atas menunjukkan kondisi yang berbeda di tahun 2011 dan di tahun 2012. Beberapa informasi penting yang dapat diambil misalnya bagian mana yang tidak berubah, bagian mana yang paling banyak dan sedikit, serta apa perbedaan lain yang dapat diamati. Simak contoh kalimat yang dapat digunakan sebagai berikut:
- We can see from the diagram that in 2011 and 2012, the blue part is still the largest.
- The blue part is still the largest in the diagram, but the percentage is slightly lower.
- A small number of orange and purple took part in the diagram.
- In 2011, the orange one has the same amount with the purple. In 2012, the orange value is slightly higher.
- In both of the diagrams, the lowest percentage is the purple.
Berikut adalah beberapa kosakata (vocabularies) yang dapat berguna dalam mendeskripsikan sebuah diagram lingkaran:
- A small fraction: Sebagian kecil
- A small number: Sejumlah kecil
- A small percentage: Persentase kecil
- A third: Sepertiga
- A very small proportion: Sejumlah sangat sedikit
- Approximately: Kira-kira
- Around: Sekitar
- Exactly: Tepat
- Half: Setengah
- Nearly: Hampir
- Percent: Persen
- Precisely: Tepat
- Quarter: Seperempat
- Roughly: Kurang lebih
- Slightly: Sedikit, agak
- The highest percentage: Persentase tertinggi
- The lowest percentage: Persentase terendah
- Two-Two-third: Dua per tiga
Demikian penjelasan mengenai cara mendeskripsikan diagram lingkaran. Semoga bermanfaat.