Cara Mendeskripsikan Rumah dalam Bahasa Inggris

Describe your Home
Banyak topik yang sekilas terlihat biasa saja, namun dapat dijadikan bahan untuk pertanyaan atau pembicaraan. Salah satunya adalah topik mengenai mendeskripsikan rumah. Orang bisa jadi bingung saat mendapatkan topik ini, karena tidak tahu apa saja yang bisa untuk diceritakan. Berikut adalah penjelasan mengenai bagaimana caranya untuk mendeskripsikan rumah.
Berbicara Mengenai Tipe Rumah Anda dan di Mana Anda Tinggal
Untuk mengawali pembicaraan, sebutkan mengenai tipe rumah Anda. Di jaman sekarang, tidak semua orang tinggal di jenis rumah yang sama. Ada berbagai jenis rumah dengan sebutan tertentu. Berikut adalah contoh jenis-jenis rumah dalam bahasa Inggris.
- House (Rumah), bangunan permanen yang digunakan untuk tempat tinggal, biasanya dihuni hanya oleh satu keluarga.
- Apartment (Apartemen), bangunan tempat tinggal yang biasanya terdapat dalam suatu gedung bertingkat yang terdiri dari beberapa unit/units, istilah ini lebih banyak digunakan dalam American English.
- Flat (Flat/apartemen), istilah ini lebih banyak digunakan dalam British English.
- Two-storey house, rumah dua lantai.
- Terraced house, rumah yang memiliki teras, biasa juga digunakan untuk rumah yang pada kedua sisinya diapit oleh rumah lain.
- Semi-detached house, rumah yang diapit oleh rumah lain hanya pada salah satu sisinya.
- Detached house, rumah yang pada kedua sisinya tidak diapit oleh rumah lain, berdiri sendiri di tengah ruang yang lapang.
- Studio (studio), apartemen yang hanya terdiri dari satu ruangan dan satu kamar mandi.
- Duplex apartment (apartemen duplex), unit apartemen yang terdiri dari lebih dari satu lantai.
- Converted apartments, rumah besar yang dibagi-bagi untuk tempat tinggal beberapa keluarga seperti unit apartemen.
- High-rise apartment, apartemen yang berupa satu bangunan bertingkat tinggi, istilah ini biasa digunakan dalam American English.
- Tower block apartment, apartemen yang berupa satu bangunan bertingkat tinggi, istilah ini biasa digunakan dalam British English.
Berikut adalah contoh kalimat yang digunakan untuk mengenalkan tipe rumah Anda:
- I live in a two-storey house in Bandung (Saya tinggal di rumah dua lantai di Bandung).
- I live on the third floor apartment (Saya tinggal di apartemen lantai ketiga).
- Me and my family live in a converted apartment (Saya dan keluarga saya tinggal di converted apartment).
Berbicara mengenai ciri fisik rumah dan bagian-bagian yang ada di dalam rumah
Setelah berbicara mengenai tipe rumah, di mana Anda tinggal, dan informasi umum lainnya mengenai lingkungan rumah, lanjutkan pembicaraan mengenai ciri fisik rumah dan bagian-bagian atau ruangan yang ada di dalam rumah. Gunakan kata sifat yang beragam agar kalimat menjadi lebih menarik. Berikut adalah beberapa contoh kalimat yang dapat digunakan:
- My house has a wide front yard that allows us to plant many trees and flower plants (rumahku mempunyai halaman depan yang luas sehingga kami dapat menanam banyak pohon dan tanaman berbunga).
- We have a fancy gold-colored dining room that is loved by all of our family members (Kami mempunyai ruang makan mewah bernuansa emas yang disukai oleh seluruh anggota keluarga).
- If you see a light brown painted house in Angkasa Street, it is my house (Jika kamu melihat rumah bercat coklat muda di jalan Angkasa, itu adalah rumahku)
- My house is not that big, but it is very comfortable and warm in the winter (rumahku tidak terlalu besar, namun sangat nyaman dan hangat di musim dingin)
- I live in a small apartment studio that consist of one living room, a kitchen, a bathroom, and two bedroom (saya tinggal di sebuah apartemen kecil yang terdiri dari satu ruang keluarga, dapur, kamar mandi, dan dua kamar tidur)
Berbicara mengenai orang-orang yang tinggal bersama di rumah Anda
Berbicara mengenai orang yang tinggal bersama dengan Anda di rumah memberikan gambaran yang lebih jelas mengenai suasana di rumah Anda. Perkenalkan mengenai siapa saja yang tinggal di rumah, kegiatan apa yang biasanya dilakukan bersama, atau sifat umum dari masing-masing orang yang ada. Berikut adalah beberapa contoh yang bisa disimak:
- There are five people in my house. I live with my parents and two younger siblings (Ada lima orang yang tinggal di rumah saya. Saya tinggal bersama orang tua dan dua adik saya).
- Me and my family usually have a barbeque together in the backyard every saturday night (Aku dan keluargaku biasanya membakar daging bersama di halaman belakang setiap sabtu malam).
- My dad loves to listen to old music every breakfast (Ayahku senang mendengarkan musik lama setiap sarapan)
Ceritakan mengenai apa yang Anda suka atau kurang suka dari rumah Anda
Berikut adalah beberapa contoh kalimat mengenai apa yang disukai atau kurang disukai dari rumah:
- I love to read books in my backyard because of the quiet and comfortable atmosphere (Saya senang membaca buku di halaman belakang rumah karena suasananya yang tenang dan nyaman).
- My house is not very comfortable in summer because it will be very hot without the air conditioner (Rumahku tidak nyaman di musim panas karena suasananya sangat panas tanpa AC).
- My mom loves to collect Chinese ceramics, so our living room is cramped (Ibuku senang mengoleksi keramik Cina, sehingga ruang keluarga kami menjadi sempit).
Contoh Paragraf Deskripsi Rumah
I live in a two-storey house in Rabbit Residence. It is a quiet area because it located far from the center of the city. My house is quite noticeable because of the light green color. The garden is not very wide, but my Mom grew many beautiful flowered plants. The first room you will see after entering my house is the living room. Me and my family usually sit together there every night. We love the living room because of the dim light and comfortable sofas. There are six people in my house, so we have many bedrooms and three bathrooms. Sometimes the house will be too crowded and noisy so I often went to the balcony to read some books.