sederet kamus
Search Articles
Translate: Tutorial:

Contoh Diary Dalam Bahasa Inggris

Menulis diari selain besa jadi terapi ternyata ampuh untuk melatih belajar Bahasa Inggris. Kamu cukup menuliskan keseharian dalam sebuah buku dalam Bahasa Inggris. Hal ini bisa jadi latihan memperkaya kosa kata dan tentunya kemampuan menulis. Tidak perlu takut salah tata bahasa. Berikut adalah beberapa contoh diary dalam Bahasa Inggris. Isinya bisa membahas tentang hobi, kegiatanmu sehari-hari atau pengalaman menarik lainnya.

Contoh Diary Entry 1

Mon, October 13th, 2020

Dear diary,

My family and I moved to Jakarta a week ago. My dad has a new job with a bigger salary, of course, everyone is happy. I don’t like living in a big city. Our small house in Solo and everything in it is just perfect. I don’t want to disappoint my parents of course. If it means a better life for all of us. I should go along with it, right?

I will miss my friends the most. My mom says I can keep my cat, Tubby. That makes me a lot happier. When everything changes, at least I have something familiar. My sister is too young to have mixed feelings like I did. She is only 5 years old. I think she likes the idea of moving to Jakarta. A place where there are malls, amusement park and many things that we can only see in movies and news. 

Tomorrow is my first day of school. I can’t wait to start making friends. I am a bit shy and tend to wait and see other people talking. I hope the kids in my new school are nice and friendly. I hope at least one person will greet me first. I hate introducing myself first. It can be very embarrassing, especially when people ignore you. I hope that doesn’t happen. 

Terjemahan

Saya dan keluarga saya pindah ke Jakarta seminggu yang lalu. Bapak saya mendapatkan pekerjaan baru dengan gaji yang lebih besar. Tentu saja semua orang sangat senang. Saya tidak suka tinggal di kota besar. Rumah kecil kami di Solo dan segala sesuatu yang ada disana sangatlah sempurna. Saya tidak ingin mengecewakan orang tua saya tentunya. Kalau dengan pindah berarti kami dapat kehidupan yang lebih baik. Saya tentu harus turut serta, bukankah begitu?

Saya tentu akan sangat merindukan teman-teman saya. Ibu bilang kalau saya boleh membaya kucing kami, Tubby. Hal itu membuat saya sangat bahagia. Setidaknya ketika semuanya berubah setidaknya saya dapat memiliki sesuatu yang familiar. Saudara perempuan saya terlalu muda untuk mengalami perasaan campur-aduk seperti saya. Dia baru berusia 5 tahun. Sepertianya dia menyukai ide pindah ke Jakarta. Tempat dimana ada banyak mall, taman hiburan dan hal-hal yang hanya ada di film dan berita.

Besok adalah hari pertamaku ke sekolah. Saya tidak sabar untuk mulai mendapatkan teman baru. Saya adalah orang yang pemalu and cenderung menunggu dan melihat orang lain bicara. Saya harap teman-teman di sekolah yang baru baik dan bersahabat. Saya harap setidaknya ada satu orang yang akan menyapa terlebih dahulu. Saya tidak suka memperkenalkan diri terlebih dahulu. Bisa sangat memalukan bila sudah memperkenalkan diri dan lawan bicara malah mengabaikan kita. Saya sangat berharap kalau hal itu tidak akan terjadi.

Isi dari diari bisa berupa ungkapan perasaan. Mulai dari hal-hal yang membuat senang, sedih atau bahkan bingung. Kamu bisa menuliskan apa saja yang kamu rasakan tanpa harus merasa malu dengan orang lain.

Contoh Diary Entry 2

Tues, October 14th, 2020

Dear diary,

Today my father drives me to school. I got my uniform and my new backpack. I am ready to meet my new friends and start studying again. My mother already left for work after she takes my little sister to a nearby preschool. She is very excited about starting school. What about me?

I want to make friends so bad. I hope everything went well. My father takes me to the principle office. She is a kind and very beautiful lady. She wears glasses and a hijab. She smiles at me and nods to my father. They talk for a while and I look around the office minding my own business. Later, my father calls my name. He has to go to work and the principle will take me to my class. Her name is Mrs Vania. 

I sit at the principal office while Mrs Vania called my room teacher. Not long a nice lady with big eyes enters the room. She introduces herself as Ms Amber and says that she will take me to my room. She also gives me the school’s schedules. I just nod and follows her. I see there are many students outside the class. I guess it is recess time. 

I walk into a room with a large whiteboard in front of the class and a young man sitting in the teacher’s table. He wears glasses and a blue tie. His name is Mr Ken. He is an English teacher. He finds me a seat and I sat there. There are several kids in the class, the class hasn’t started yet. Luckily the person sit next to me introduce her name first. Her name is Inge. She talks a lot and even gives me her bread. I think we will be a best friend. 

Terjemahan

Hari ini bapak saya mengantarkan saya ke sekolah. Saya memakai seragam saya dan tas baru. Saya siap pergi ke sekolah dan bertemu teman-teman baru dan mulai belajar lagi. Ibu saya sudah pergi untuk kerja setelah dia mengantarkan adik saya ke taman kanak-kanak terdekat. Dia sangat senang memulai sekolah. Bagaimana dengan saya?

Saya sangat ingin mendapatkan teman baru. Saya harap semuanya berjalan dengan lancar. Ayah saya mengantar saya menuju kantor kepala sekolah. Dia adalah semorang wanita yang baik dan sanngat cantik. Beliau memakai kacamata dan jilbab. Ia tersenyum pada saya dan mengangguk pada ayah saya. Mereka berbicara untuk beberapa saat dan saya melihat-lihat kantor kepala sekolah. Tak lama kemudian, ayah saya memangil nama saya. Dia harus pergi kerja dan kepala sekolah akan mengantar saya ke kelas. Namanya adalah ibu Vania.

Saya duduk di kantor kepala sekolah sementara Ibu Vania memanggil guru kelas saya. Tak lama kemudian seorang wanita bermata besar memasuki ruangan. Dia memperkenalkan diri sebagai Ibu Amber dan berkata kalau akan mengantarkan saya ke ruang kelas. Dia juga memberikan saya jadwal pelajaran. Saya hanya mengangguk dan mengikutinya. Saya melihat ada banyak murid di luar kelas. Saya fikir mungkin sekarang sedang waktunya istirahat.

Saya berjalan memasuki ruang kelas dengan papan tulis putih besar di depan kelas dan seorang pria muda duduk ditempat duduk guru. Dia memakai kacamata dan dasi berwarna biru. Namanya adalah Pak Ken. Beliau mengajar pelajaran Bahasa Inggris. Dia mencarikan saya tempat duduk dan kemudia saya duduk disana. Ada beberapa murid di dalam kelas, sepertinya pelajaran belum dimulai. Untungnya orang yang duduk disampingku memperkenalkan dirinya terlebih dahulu. Namanya adalah Inge. Dia benar-benar suka berbicara dan bahkan memberikan saya rotinya. Saya fikir kita akan dapat berteman baik.

Diari juga bisa digunakan untuk menjelaskan ciri-ciri orang atau bangunan. Kita dapat menjadikan diari sebagai media untuk men deskripsikan sesuaut dalam Bahasa Inggris.

Contoh Diary Entry 3

New Years 2020

Dear Diary,

I had a great time last night. It was New years in 2020. My family and I went to Jakarta. We met our extended family from my father side. My grandparents were healthy and enjoyed the event. I was happy entering in the New Year in such a good mood and experience. 

We took a plane from Manado on December 25th. It was Chrismas and the roads filled with Christmas theme. Then we landed at Soekarno Hatta Airport at night. Luckily my Aunt and uncle picked us up just in time. So we didn’t wait too long at the airport. 

We arrived at my Aunt’s house in Pejaten at around 3 in the morning. I was sleeping but I couldn’t sleep. Everyone was talking and the kids are playing and having fun. Around 6 in the morning finally, I got tired and sleepy. I went to the bedroom and fell asleep immediately. I woke up around noon when the sun was bright and I smelled something delicious in the kitchen. 

We went shopping and visited many relative’s houses. We gathered in our grandparent’s house at New Years Eve. We had cakes, games and many other fun activities. After cheering when the clock turns midnight, everyone went home one by one. It was really fun. I would love to do it again next year.  

Terjemahan 

Tahun Baru 2020

Dear Diary,

Saya bersenang-senang kemarin malam. Kemarin adalah Malam Tahun Baru 2020. Saya dan keluarga pergi ke Jakarta dan bertemu keluarga dari ayah. Kakek dan nenek terlihat sehat dan menikmati acara. Saya sangat senang memasuki tahun baru dengan suasana dan pengalaman yang menyenangkan.

Kami berangkat dari Manado pada 25 Desember. Saat itu adalah natal dan jalan serta bandara dipenuhi dengan tema natal. Kami mendarat di bandara Soekarno Hatta dimalam hari. Untungnya bibi dan paman menjemput kami tepat pada waktunya. Jadi kami tidak harus menunggu lama.

Kami tiba dirumah bibi di Pejaten jam 3 pagi. Saya mengantuk tapi tidak bisa tidur. Semua orang sibuk bercakap-cakap dan anak-anak bermain serta bercanda. Sekitar jam 6 pagi baru akhirnya saya lelah dan mengantuk. Saya pergi tidur and terlelap. Saya bangun sekitar jam 12 siang ketika matahari sudah terik dan ada bau masakan dari dapur.

Kami pergi belanja dan mengunjungi rumah-rumah saudara. Pada malam tahun baru semua berkumpul dirumah kakek-nenek. Kami makan kue, main games dan aktifitas seru lainnya. Setelah jam menunjukkan pukul 12 malam, satu persatu kami pulang. Itu benar-benar menyenangkan. Saya sangat ingin melakukannya lagi tahun depan.

Mudahkan menulis dalam Bahasa Inggris. Bahkan diari yang dilakukan secara konsisten tiap hari bisa jadi latihan untuk mempertajam baik kemampuan berbahasa inggris maupun kosa kata. Contoh diary dalam Bahasa Inggris di atas bisa jadi inspirasi.

English Word Index:
A . B . C . D . E . F . G . H . I . J . K . L . M . N . O . P . Q . R . S . T . U . V . W . X . Y . Z

Indonesian Word Index:
A . B . C . D . E . F . G . H . I . J . K . L . M . N . O . P . Q . R . S . T . U . V . W . X . Y . Z