Contoh Kata Sambutan Karyawan Baru dalam Bahasa Inggris
Saat ada karyawan baru di sebuah perusahaan, biasanya akan ada kata sambutan yang dilakukan. Baik dari atasan maupun dari karyawan baru tersebut. Tujuannya adalah untuk menyambut karyawan baru dan memperkenalkan dengan karyawan lainnya di perusahaan.
Pembahasan ini akan memberikan contoh kata sambutan karyawan baru dalam Bahasa Inggris. Langsung saja simak contohnya berikut ini, ya!
Contoh Kata Sambutan untuk Karyawan Baru
Pada contoh ini, atasan atau pihak berwenang dalam perusahaan memberikan kata sambutan untuk karyawan baru. Biasanya jenis kata sambutan seperti ini dilakukan ketika ada penerimaan karyawan baru besar-besaran.
Berikut contoh kata sambutan lengkapnya dalam Bahasa Inggris.
Good morning, all of the new employees of PT. Berkah Jaya.
First, I’d like to give my gratitude to the God Almighty. Thanks to His blessing and mercy, we can gather on this occasion. I hope we’re always blessed with good health and ease in every matter.
On this occasion, I’m the director of PT. Berkah Jaya is welcoming all of the new employees. You’re all the chosen people that have been through the long recruitment process until finally can join us here.
I’m glad and proud to have new great colleagues like you all. We have the same obligation and responsibility to make positive progress for the company. We will achieve the goal together for the company’s success.
As the new employee, you will undergo several introduction and training programs. Please make the most of those programs as well as possible to learn about the culture and work program of the company. Don’t hesitate to ask if you want to know something.
I believe that you all can follow the work program of the company and adapt well here. Once again, I’d like to welcome you and let’s work well together in PT. Berkah Jaya.
That’s the opening speech from me. Thank you for your attention.
Berikut arti kata sambutan tersebut dalam Bahasa Indonesia.
Selamat pagi, seluruh karyawan baru PT. Berkah Jaya.
Pertama-tama, puji syukur saya ucapkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa. Atas berkat dan rahmat-Nya, kita bisa berkumpul dalam kesempatan ini. Semoga kita selalu diberikan kesehatan dan kemudahan dalam segala urusan.
Pada kesempatan ini, saya selaku direktur PT. Berkah Jaya mengucapkan selamat datang bagi seluruh karyawan baru. Anda semua adalah orang-orang terpilih yang telah melalui proses perekrutan panjang sampai akhirnya dapat bergabung bersama kami disini.
Saya merasa senang dan bangga bisa mendapatkan rekan-rekan kerja baru yang hebat seperti Anda semua. Kita memiliki kewajiban dan tanggung jawab yang sama untuk memajukan perusahaan. Kita akan bersama-sama meraih tujuan bersama demi kesuksesan perusahaan.
Sebagai karyawan baru, Anda akan menjalani beberapa program pengenalan dan pelatihan. Silakan manfaatkan program tersebut sebaik mungkin untuk mempelajari budaya dan program kerja perusahaan. Jangan sungkan untuk bertanya jika ada yang ingin Anda ketahui.
Saya percaya bahwa Anda semua bisa mengikuti program kerja perusahaan dan beradaptasi dengan baik disini. Sekali lagi, saya ucapkan selamat datang dan mari bekerjasama dengan baik PT. Berkah Jaya.
Sekian kata sambutan dari saya. Terima kasih atas perhatiannya.
Contoh Kata Sambutan dari Karyawan Baru
Pada contoh ini, kata sambutan diberikan oleh karyawan yang baru masuk. Biasanya kata sambutan ini diberikan pada audience yang lebih sedikit. Misalnya rekan-rekan satu divisi yang pekerjaannya masih berhubungan satu sama lain.
Berikut contoh kata sambutan lengkapnya dalam Bahasa Inggris.
Good morning, honorable audiences.
Before starting, I’d like to convey my thank you to the manager who gave me the chance to talk here. I’d also want to convey my gratitude for being accepted as Finance Supervisor in PT. Mandiri Sejahtera.
I still have many things to learn, but I hope that I can make a meaningful contribution for this company. I hope my skills and previous experiences could live up to the expectation to get the work done as well as possible.
I’m also hoping for the guidance from all of my new colleagues so that the work process can run smoothly. If I make a mistake, please let me know so I can correct it immediately.
That’s all from me. I hope we can cooperate and collaborate well for mutual goals. Thank you for your attention.
Berikut arti kata sambutan tersebut dalam Bahasa Indonesia.
Selamat pagi, para hadirin yang terhormat.
Sebelumnya saya ingin mengucapkan terima kasih banyak kepada manajer yang telah memberi saya kesempatan untuk berbicara disini. Saya juga merasa bersyukur karena telah diterima sebagai Supervisor Keuangan di PT. Mandiri Sejahtera.
Masih banyak hal yang harus saya pelajari, tapi saya harap kalau saya dapat memberikan sumbangsih yang berarti untuk perusahaan ini. Saya harap keahlian dan pengalaman saya dapat memenuhi ekspektasi untuk menyelesaikan pekerjaan sebaik mungkin.
Saya juga mengharapkan bimbingan dari para rekan kerja semua agar proses kerja dapat berjalan dengan lancar. Jika ada kesalahan yang saya perbuat, harap beritahu agar saya dapat memperbaikinya segera.
Sekian kata sambutan dari saya. Semoga kita bisa bekerjasama dengan baik demi tujuan bersama. Terima kasih atas perhatiannya.
Demikianlah pembahasan mengenai contoh kata sambutan karyawan baru dalam Bahasa Inggris beserta artinya. Semoga informasi ini bermanfaat!