sederet kamus
Search Articles
Translate: Tutorial:

Contoh Pengumuman (Announcement) di Tempat Umum dalam Bahasa Inggris

Ketika berada di tempat umum dengan pengunjung yang padat, sebagai pihak manajemen atau staf yang bertugas perlu memberikan pengawasan dan pelayanan yang baik. Dalam berbagai kondisi, ada kalanya petugas perlu membacakan pengumuman lewat pengeras suara sebab luasnya area dan kurangnya tenaga, juga atas pertimbangan efektivitas.

Kali ini kami akan menyajikan macam-macam pengumuman yang biasa terdengar di area publik dalam bahasa Inggris, mulai dari perihal kehilangan, pencarian, hingga keamanan.

Selamat belajar!

Pengumuman tentang Anak Hilang

  • “Announcement. There has been found a little boy, approximately 5 years old, who tells us her name is Billy and that he came here with his dad. He is wearing blue t-shirt and now crying. If you are with Billy, please come to the customer service desk nearby the entrance.” (Pengumuman, telah ditemukan seorang anak laki-laki kecil, sekitar usia 5 tahun, yang mengatakan pada kami namanya Billy dan dia datang kemari bersama ayahnya. Ia memakai baju biru dan sedang menangis. Jika Anda datang bersama Billy, mohon datang ke meja pelayanan pelanggan di dekat pintu masuk)
  • “Good afternoon, ladies and gentlemen. We are looking for a little girl, aged 4 years old, wearing pink flowery dress. She has curly hair and slanted eyes. If you have seen her please notify the nearest member of security or bring her to the customer service desk on the first floor.(Selamat sore, ibu-ibu dan bapak-bapak. Kami sedang mencari anak perempuan kecil berusia 4 tahun yang mengenakan baju bunga-bunga warna merah muda. Rambutnya keriting dan matanya sipit. Jika Anda melihatnya, mohon beritahu petugas keamana terdekat atau antar ke meja pelayanan pelanggan di lantai satu.)

Pengumuman Mencari Seseorang

  • “Attention, to Miss Amanda Putri, please go to the exit door because your group is already waiting and the trip will be continued soon. Again, for Miss Amanda Putri, your coming is awaited.” (Perhatian, kepada nona Amanda Putri, dimohon menuju pintu keluar sebab rombongan Anda sudah menunggu dan perjalanan akan segera dilanjutkan. Sekali lagi, untuk nona Amanda Putri, kedatangan Anda ditunggu.)
  • “Announcement, we are asking Olivia Adams to come to the security office for Mr. John Adams is waiting. We repeat, for Olivia Adams, your father is waiting for you at the security office.” (Pengumuman, kami mohon kepada Olivia Adams untuk datang ke kantor keamanan sebab Tuan John Adams sudah menunggu. Kami ulangi, kepada Olivia Adams, ayah Anda sedang menunggu di kantor keamanan)

Pengumuman tentang Barang Hilang

  • “To those who are concerned, if you have seen a silver watch around the park, please deliver it to the Lost and Found or give it to the security officer. Your help will be highly appreciated.” (Bagi yang berkenan, jika Anda melihat jam tangan perak di sekitar area taman, mohon serahkan ke pusat barang hilang atau berikan kepada petugas keamanan. Bantuan Anda akan sangat dihargai.)
  • “Announcement, we have found a black purse made of leather at the women restroom. Please check your belongings to make sure you don’t miss anything. If you realize you have left your purse somewhere, please come to the customer service center and confirm that this one belongs to you.” (Pengumuman, kami telah menemukan sebuah tas hitam yang terbuat dari kulit di kamar mandi wanita. Mohon periksa barang-barang bawaan Anda untuk memastikan Anda tidak kehilangan apapun. Bila Anda menyadari Anda telah meninggalkan tas Anda di suatu tempat, silakan datang ke pusat pelayanan pelanggan dan mengkonfirmasi bahwa yang ini milik Anda.)

Pengumuman tentang Keamanan

  • “Announcement. On behalf of the train station management, we are warning you not to leave your belongings. For safety purposes, we suggest that you to keep your things in our deposit under the staff protection. Please come to the office nearby the main entrance if you need it. Also, we would like to remind you to always double-check before leaving to make sure nothing is left or missing.” (Pengumuman. Atas nama manajemen stasiun kereta, kami peringatkan Anda untuk tidak meninggalkan barang bawaan Anda. Untuk tujuan keamanan, kami menyarankan Anda untuk menyimpan barang-barang Anda di tempat penitipan kami di bawah penjagaan petugas. Silakan datang ke kantor dekat pintu masuk utama bila Anda membutuhkannya. Kami juga mengingatkan Anda untuk memeriksa kembali sebelum pergi untuk memastikan tidak ada yang tertinggal atau hilang)
  • “Customer announcement. Due to the condition of the mall today, we are asking you not to leave your belongings in open space. If you are here with your child, please watch and keep them close. And since there’s some trouble with the elevators, we suggest that you use the escalators instead. We hope you enjoy your visit today. Thank you.” (Pengumuman kepada para pengunjung. Berdasarkan kondisi mall hari ini, kami mohon Anda tidak meninggalkan barang Anda di tempat terbuka. Apabila Anda datang kemari bersama anak, mohon awasi dan jaga agar tetap dekat. Dan sebab ada suatu masalah dengan lift, kami sarankan Anda untuk menggunakan escalator. Kami harap Anda menikmati kunjungan Anda hari ini. Terima kasih)