sederet kamus
Search Articles
Translate: Tutorial:

Contoh Singkatan dalam Bahasa Inggris

Singkatan dalam bahasa Inggris disebut juga abbreviations. Kata ini berasal dari bahasa Latin brevi³re (dibaca brevis) yang memiliki makna  “short” atau pendek. Jadi abbreviations adalah kependekan atau singkatan dari sebuah kata atau frasa tertentu, biasanya diakhiri dengan tanda baca titik.

Singkatan tersebut digunakan untuk meminimalisasi ruang kata. Selain itu juga digunakan untuk menyingkat kata yang panjang dan rumit agar lebih mudah dibaca dan dipahami. Umumnya singkatan digunakan untuk kalimat informal, seperti untuk text messages.

Karenanya jika Anda ingin menulis sesuatu yang lebih formal seperti surat atau email, maka sebaiknya hindari penggunaannya. Untuk lebih jelasnya simak ulasan berikut selengkapnya.

Jenis-jenis Singkatan dalam Bahasa Inggris

Dalam bahasa Inggris, terdapat beberapa jenis singkatan yang dibedakan sesuai format dan cara penulisannya. Berikut beberapa diantaranya.

Acronyms dan Initials

Baik akronim maupun inisial merupakan singkatan yang dibuat dengan menggabungkan huruf pertama dari setiap kata atau frasa yang lebih panjang. Biasanya, akronim dan inisialisme ditulis dengan huruf kapital semua untuk membedakannya dari kata-kata pada umumnya.

Akronim diucapkan sebagai satu kata, bukan dibaca per huruf. Misalnya NASA, yang merupakan singkatan dari National Aeronautics and Space Administration. Sekarang ini, akronim menjadi begitu umum sehingga dianggap sebagai kata pada umumnya.

Seperti pada kata scuba dan laser yang sebetulnya merupakan akronim. Scuba berasal dari kata self-contained underwater breathing apparatus (alat bantu pernapasan bawah air). Sedangkan Laser berasal dari light amplification by stimulated emission of radiation (amplifikasi cahaya dengan pancaran rangsangan radiasi).

Sementara inisial sedikit mirip dengan akronim karena juga dibentuk dari huruf pertama dari setiap kata. Namun tak seperti akronim, inisial diucapkan per huruf. Seperti NFL (National Football League) misalnya, maka diucapkan dengan mengeja hurufnya satu per satu.

Bahasa gaul internet sering kali dibuat dari inisial atau huruf depan dari kata tersebut, seperti  LOL, IDK, IMO, hingga BRB. Meski begitu jenis slang ini kurang sesuai untuk korespondensi formal seperti email ke profesor, kolega, atau ketika ingin menanggapi komentar online dengan serius. Tapi hal ini sangat berguna untuk obrolan online secara informal, terlebih jika ingin mengetik cepat.

Singkatan Untuk Gelar

Gelar-gelar seperti mister, miss, dan doktor, serta nama-nama gelar akademik seperti bachelor of arts dan doctor of philosophy hampir pasti selalu disingkat. Dalam American-English, singkatan gelar selalu diakhiri dengan tanda baca titik, sementara British-English tidan menggunakannya.

Singkatan gelar yang paling umum diantaranya, seperti,

  • Mr. = Mister
  • Mrs. = Mistress (dibaca “missus”)
  • Ms. = (dibaca “miss” atau “miz”)
  • Sr. = Senior
  • Jr. = Junior
  • Dr. = Doctor

Contohnya saja,

  • Mr. White asked James if she had met Dr. Shane. (Gaya Amerika )
  • Mr White asked Ms James if she had met Dr Shane. (Gaya British)

Sementara berikut ini untuk singkatan gelar akademik, contohnya.

  • B.A. untuk Bachelor of Arts
  • B.S. untuk Bachelor of science
  • M.B.A. untuk Master of Business Administration
  • M.A. untuk Master of Arts
  • Ph.D. untuk Doctor of Philosophy

Tanda baca titik di depan gelar akademik bisa digunakan sesuai gaya Anda, bisa digunakan atau tidak asalkan Anda konsisten. Untuk penulisan nama dan gelar akademik maka ditulis nama terlebih dahulu diikuti tanda baca koma  baru singkatan gelar akademiknya. Misalnya saja, Jenny Adams, Ph.D.

Singkatan Latin

Dalam penulisan bahasa Inggris, ada beberapa singkatan yang diambil dari istilah Latin dan sering digunakan (bahkan disalahgunakan). Dalam penulisannya, biasanya diikuti tanda baca titik diakhir hurufnya.

Contohnya,

  • e.g. berasal dari bahasa Latin exempli gratia yang berarti “misalnya”. Penggunaan e.g. ini umumnya digunakan ketika seseorang ingin memberikan contoh spesifik dari sebuah kata umum. Perhatikan kalimat berikut, We have a lot of berries, e.g., raspberry, blackcurrant, blueberry, gojiberry and many more. (Kami punya banyak jenis buah beri, misalnya raspberry, blackcurrant, blueberry, gojiberry dan masih banyak lagi.
  • i.e. berasal dari kata id est yang berarti “yaitu”. Singkatan ini digunakan ketika seseorang ingin memberikan informasi yang lebih spesifik tentang sesuatu yang disebutkan. Perhatikan kalimat berikut, James was delighted to receive a special gift from his secret admirer (i.e., his wife). (James mendapatkan hadial spesial dari penggemar rahasianya, yaitu istrinya)
  • etc. berasal dari kata et cetera yang berarti dan seterusnya. Dan digunakan untuk menunjukan beberapa detail. Perhatikan kalimat berikut, You should go the doctor when you have flu-like symptoms (chills,fever, etc.), (kamu harus pergi ke dokter ketika merasakan gejala flu, menggigil, deman dan seterusnya.)

Singkatan Umum Lainnya

Ada beberapa singkatan lain yang umum digunakan dalam bahasa Inggris. Perlu diingat jika singkatan tak selalu terstandarisasi sepenuhnya. Salah satu contoh dalam menyingkat  kata mungkin bisa digunakan sebagai panduan, misalnya  Anda untuk menyingkat Thursday menjadi Thurs atau Thu. Berikut beberapa contoh lainnya.

Waktu dan tanggal

  • a.m. (ante merediem) digunakan untuk menunjukan waktu antara jam 00:01 pagi sampai 11:59 siang.
  • p.m. (post merediem) digunakan untuk menunjukan waktu antara jam 12:00 siang sampai 11:59 malam.

Bulan dan hari

  • Jan., Feb., Mar., Apr., May, Jun., Jul., Aug., Sep., Oct., Nov., Dec.
  • Mon., Tues., Wed., Thurs., Fri., Sat,. Sun.

Tempat atau lokasi

  • U.S. (United States)
  • U.A.E. (United Arab Emirates)
  • U.K. (United Kingdom)
  • E.U. (European Union)

Satuan berat dan ukuran

  • ft. (feet)
  • in. (inches)
  • lbs. (pounds)
  • m. (meters)
  • cm. (centimeters)
  • mm. (millimeters)
  • kg. (kilogram)
  • g. (gram)
  • mg. (milligram)

Contohnya,

  • The supermarket opens at 9 a.m. and closes at 10 p.m. (Supermarket buka dari jam 9 pagi sampai jam 10 malam)
  • My little sister was born on Feb. 6, 1995. (Adik perempuan saya lahir pada 6 Februari 1995)
  • The class will run Mon.-Fri. next week. (Kelas akan berjalan mulai Senin hingga jum’at, minggu depan)
  • My cat weighs 10 lbs., which is about 4.5 kg. (Berat kucing saya 10 lbs., atau sekitar 4,5 kg)

Singkatan Populer di Internet

Berikut ini beberapa daftar dari singkatan umum yang kerap digunakan di web, di email, dan banyak lagi yang lain. Daftar ini masih jauh dari lengkap, dan hanya berisi beberapa singkatan (Slang / singkatan baru) yang cukup populer.

Penggunaan & Arti

Tidak semua singkatan ini bisa dipahami oleh mayoritas pengguna Internet atau email. Namun, ada beberapa pengecualian dan cukup aman digunakan, seperti berikut ini:

  • 2 untuk to
  • 4 untuk for
  • B untuk be
  • C untuk see
  • I untuk eye
  • O untuk owe
  • R untuk are
  • U untuk You
  • Y untuk why

Singkatan ini disesuaikan pada pengucapan huruf dan  angka yang sesuai. Berikut beberapa singkatan yang populer digunakan di internet,

  • 2F4U dari Too Fast For You (terlalu cepat buat kamu)
  • AKA untuk Also known as (juga dikenal sebagai)
  • BTT dari Back to Topic (kembali ke topic)
  • BTW dari By the Way (Ngomong-ngomong)
  • B/C dari Because (karena)
  • CU dari See you (Jumpa lagi)
  • DIY dari Do it Yourself (Lakukan sendiri)
  • FAQ dari Frequently asked Questions (Pertanyaan yang Sering Diajukan)
  • FACK dari Full Acknowledge (Penuh pengakuan)
  • FKA dari Formerly known as (Sebelumnya dikenal sebagai)
  • FYI / JFYI dari (Just) For your Information (Sekedar informasi)
  • IDK dari I don’t know (saya tidak tahu)
  • IMO dari In my Opinion (menurut pendapat saya)
  • LOL dari Laughing out loud (Tertawa keras/ketawa ngakak)
  • N/A dari Not Available / Applicable (tidak tersedia)
  • OMG dari Oh my God (Ya Tuhan)
  • OT dari Off Topic (diluar topik)
  • OTOH dari On the other Hand (Disisi lain)
  • POV dari Point of View (Sudut pandang)
  • TNX/ THX untuk Thanks
  • Tq untuk Thank you dan masih banyak lagi yang lain.

Singkatan untuk Teks SMS dan Whatsapp

Jika Anda masih baru di dunia internet atau teks messaging, amak singkatan kata atau hufur bisa jadi cukup membingungkan. Karena, memang singkatan tersebut berdasarkan pengalaman pengguna. Jadi umumnya ada sedikit perbedaan meski tidak banyak. Nah, buat kamu berikut beberapa kumpulan singkatan dalam bahasa Inggris yang bisa digunakan dalam penulisan pesan singkat.

  • 2moro= Tomorrow (Besok)
  • 2nte = Tonight (malam nanti)
  • AEAP= As Early as Possible (seawal mungkin)
  • ALAP= As Late as Possible (Selambat mungkin)
  • ASAP= As Soon as Possible (secepat mungkin)
  • ASL = Age / Sex / Location? (Usia/ Jenis kelamin / alamat)
  • B4YKI = Before You Know it (sebelum kamu tahu)
  • BFF = Best Friends, Forever (Sahabat baik selamanya)
  • BM&Y =Between Me and You (Diantara aku dan kamu)
  • BRB = Be right Back (Segera kembali)
  • BRT = Be right There (Segera kesana)
  • C-P = Sleepy (Ngantuk)
  • CTN = Cannot talk now (Tak bisa bicara sekarang)
  • CUS = See You Soon (Jumpa lagi)
  • CYT = See You Tomorrow (Sampai jumpa besok)
  • EM? = Excuse Me? (Permisi)
  • EOD = End of Day (penghujung hari)
  • F2F = Face to Face (Berhadap-hadapan)
  • FC = Fingers Crossed (tanda silang)
  • FOAF = Friend of a Friend (Teman dari teman)
  • GR8 = Great (luar biasa)
  • HAK = Hugs and Kisses (Peluk cium)
  • IDC = I Don’t Care (Saya gak peduli)
  • IDK = I Don’t Know (Saya tak tahu)
  • ILU / ILY = I Love You (Sayang kamu)
  • IMU = I Miss You (Kangen kamu)
  • IRL = In Real Life (Di hidup nyata)
  • J/K = Just Kidding (Cuma bercanda)
  • JC = Just Checking (Cuma memeriksa)
  • JTLYK = Just to Let You Know (Hanya agar kamu tahu)
  • KFY = Kiss for You (Cium  untuk kamu)
  • KMN = Kill Me Now (Bunuh aku sekarang
  • L8R = Later (nanti)
  • MoF = Male or Female (Lelaki atau perempuan))
  • MYOB = Mind Your Own Business (Urus urusanmu sendiri/jangan ikut campur)
  • N-A-Y-L = In a While (sementara)
  • NAZ = Name, Address, ZIP (Nama, alamat, Kode pos)
  • NC = No Comment (Tak ada komentar)
  • NM = Never Mind / Nothing Much (Lupakan)
  • NP = No Problem (tak masalah)
  • NSFW = Not Safe for Work (Pekerjaan tidak aman)
  • NTIM = Not that it Matters (Bukan berarti penting)
  • NVM = Never Mind (Lupakan)
  • OIC =Oh, I See (Oh, saya paham)
  • OMW = On My Way (jalan saya)
  • OTL = Out to Lunch (Keluar makan siang)
  • OTP =On the Phone (Sedang telepon)
  • PROP(S) = Proper Respect (Rasa hormat) atau Proper Recognition (pengakuan yang sesungguhnya)
  • QT = Cutie (Lucu)
  • RN = Right Now (Sekarang juga)
  • RU = Are You (kamu)
  • SEP = Someone else’s Problem (Masalah orang lain)
  • SITD = Still in the Dark (Masih gelap)
  • TMI = Too Much Information (Terlalu banyak informasi)
  • W8 = Wait (tunggu)
  • WB = Welcome Back (Kembali)
  • XOXOXOX = Hugs, Kisses, … (Peluk, cium)

Nah, itu tadi sedikit pembahasan tentang singkatan dalam bahasa Inggris yang ternyata punya banyak sekali singkatan. Anda bisa menggunakannya untuk memulai percakapan yang seru melalui pesan teks atau instant messenger dan lain sebagainya. Perlu diingat bahwa penggunaan singkatan lebih ditujukan untuk penulisan informal saja, maknanya tidak semua singkatan bisa digunakan untuk penulisan formal. Hanya untuk penulisan gelar saja yang umum digunakan untuk penulisan formal, seperti surat ijin, surat permohonan dan sebagainya.

English Word Index:
A . B . C . D . E . F . G . H . I . J . K . L . M . N . O . P . Q . R . S . T . U . V . W . X . Y . Z

Indonesian Word Index:
A . B . C . D . E . F . G . H . I . J . K . L . M . N . O . P . Q . R . S . T . U . V . W . X . Y . Z