sederet kamus
Search Articles
Translate: Tutorial:

Contoh Surat Undangan dari Sekolah untuk Orang Tua

Berkirim surat saat ini seperti terlihat usang atau old-fashioned dan banyak ditinggalkan orang. Namun di beberapa kesempatan surat masih dipandang sebagai kebutuhan yang penting. Contohnya saja ketika anda sebagai instansi, perusahaan, atau dinas ingin memberitahukan suatu acara atau kegiatan atau undangan kepada klien atau pihak lain sarana surat biasanya digunakan. Bisa dalam bentuk email ataupun surat fisik. Surat sudah menjadi kesepakatan resmi untuk berkomunikasi antar instansi.

Perlu kita ketahui bahwa surat sendiri pada dasarnya terbagi menjadi dua tipe utama, yakni surat informal maupun formal. Secara umum penjelasan untuk keduanya adalah sebagai berikut :

  • Surat Informal : adalah surat dengan bahasa yang casual dan cenderung friendly atau seperti bahasa anda berbicara dengan kawan sehari-hari. Surat ini biasanya memang ditujukan kepada teman, keluarga, atau kenalan. Surat ini digunakan untuk sekedar bertukar pesan, cerita, atau membahas acara-acara yang bersifat private dan bukan publik.
  • Surat Formal : Kebalikan dari surat informal, bahasa yang anda gunakan untuk jenis surat ini cenderung formal dan seminim mungkin menggunakan bahasa sehari-hari atau bahasa non baku. Karena bersifat resmi dan digunakan untuk keperluan-keperluan atau acara yang resmi maka beberapa bahasa harus diatur sedemikian rupa. Surat ini juga cenderung lebih informatif dan efisien tanpa menggunakan bahasa yang bertele-tele.

Bagi pembaca yang saat ini sedang mencari contoh surat formal atau resmi dalam bahasa Inggris, kami akan coba ulas satu contoh pada kesempatan kali ini. Kami juga sertakan artinya agar anda dapat berkreasi sendiri sesuai dengan kebutuhan anda.

05, March 2019

To,
Mr./Mrs. Andrew
Affandi, 81th street
Jogjakarta, Indonesia
55581

Subject : Invitation for Charity & Fund-Raising Program of Lords High School
Jogjakarta,

Dear Mr. and Mrs. Andrew,

On behalf of the Lords High School, we would like to inform you that to celebrate our Anniversary we are doing a charity program. The charity program took place in Hall of Silandrum Lords High School and initiate by the Student Council. We would like to ask for the parent’s willingness to participate in this charity program by making a generous contributon or donating and attend the event which held on :

Day                 : Friday, 8 March 2019
Place               : Hall of Silandrum Lords High School
Event               : Charity & Fund-Raising Program of Lords High School 

We are glad to have you join this program, there will be many fund-raising activities such as drawing, singing contest, paintball, food stall, theatrical performances, and other outdoor games. And we do highly encouraged you to attend this event along with your family. The funds and charity collected from all the activities and your contribution will donated to Yayasan Anak Bangsa as our charitable organization. This event will also be beneficial to strengthening the parent-child-school relationship.

To give benefit for those who in needs is one of the motto in our school. Let’s celebrate the joys of life along with people who are in needs. For the security reasons please bring along the invitation letters.

Regards, 

The Principal
Lords High School

Terjemahan:

05, Maret 2019

Kepada,
Bapak/Ibu Andrew
Jl. Affandi No. 81
Jogjakarta, Indonesia
55581

Perihal : Undangan Amal dan Penggalangan Dana Sekolah Tinggi Lords
Jogjakarta,

Yang Terhormat Bapak and Ibu Andrew,

Atas nama Sekolah Tinggi Lords, kami ingin menginformasikan kepada anda bahwa untuk merayakan Ulang Tahun Sekolah, kami akan mengadakan program amal. Program amal akan bertempat di Aula Silandrum Sekolah Tinggi Lords dan diadakan oleh OSIS. Kami juga mengharapkan kesediaan orang tuan untuk berpartisipasi dalam program amal tersebut dengan memberikan kontribusi atau beramal dan menghadiri acara yang akan diselenggarakan pada:

Hari                  : Jumat, 8 Maret 2019
Place               : Aula Silandrum Sekolah Tinggi Lords
Event               : Program Amal dan Penggalangan Dana Sekolah Tinggi Lords

Kami merasa bahagia jika anda bisa bergabung dalam program ini, akan ada berbagai kegiatan penggalangan dana seperti melukis, kontes menyanyi, bola cat, kedai makanan, pertunjukan teater, dan kegiatan lainnya. Dan kami berharap anda dapat menghadiri acara ini dengan keluarga anda. Dana serta amal yang tergalang dari kegiatan dan kontribusi dari anda akan didonasikan kepada Yayasan Anak Bangsa sebagai organisasi amal yang kami tunjuk. Kegiatan ini juga merupakan sarana untuk mempererat hubungan orang tua-anak-sekolah.

Untuk memberikan manfaat bagi orang yang membutuhkan adalah salah satu dari moto sekolah kami. Mari kita merayakan sukacita hidup bersama dengan orang yang membutuhkan. Untuk alasan keamanan kami harap anda membawa serta undangan ini.

Salam,

Kepala Sekolah
Sekolah Tinggi Lords

Tip

Untuk menulis surat resmi atau formal anda perlu memperhatikan beberapa hal, diantaranya adalah :

  • Gunakan bahasa resmi
  • Jangan lupa untuk sertakan kepada siapa anda mengirim surat tersebut
  • Gunakan kop surat resmi jika anda mengirim surat dan instanti atau dinas tertentu yang memiliki legalitas
  • Serta kan pula nama pengirim (kepala intansi atau dinas)
  • Berikan detail informasi
  • Beberapa instansi juga akan menggunakan nomor surat termasuk sekolah.

Demikian contoh surat resmi berupa undangan dari pihak sekolah ke orang tua murid yang dapat anda jadikan acuan. Ada banyak contoh surat lain yang dapat anda buat. Misalnya undangan sekolah kepada orang tua untuk acara rapat tahunan, pentas seni, pertemuan orang tua dan wali murid, serah terima rapor kenaikan kelas, atau undangan untuk menghadapi ujian dan sebagainya.

English Word Index:
A . B . C . D . E . F . G . H . I . J . K . L . M . N . O . P . Q . R . S . T . U . V . W . X . Y . Z

Indonesian Word Index:
A . B . C . D . E . F . G . H . I . J . K . L . M . N . O . P . Q . R . S . T . U . V . W . X . Y . Z