sederet kamus
Search Articles
Translate: Tutorial:

Formula Mendeskripsikan Seekor Binatang dalam Bahasa Inggris

Binatang sebagai makhluk hidup telah menjadi bagian dari kehidupan kita yang sesama makhluk hidup. Baik mereka menjadi makanan ataupun binatang peliharaan kita, keberadaan kita sebagai manusia pasti akan bersangkutpaut dengan para binatang. Maka penting adanya bahwa kita harus mengetahui bagaimana cara untuk mendeskripsikan seekor binatang.

Terutama dalam mempelajari bahasa asing seperti bahasa Inggris, salah satu hal yang paling penting adalah bahwa Anda harus bisa mendeskripsikan suatu hal, salah satunya adalah mendeskripsikan seekor binatang. Dalam bahasa Inggris, terdapat beberapa kosakata dan frasa yang sering digunakan secara umum untuk mendeskripsikan seekor binatang.

Beberapa jenis kosakata tersebut adalah yang berhubungan dengan bagian tubuh binatang, berhubungan dengan sifat binatang, dan juga berhubungan dengan ukuran binatang. Jika Anda sudah mengetahui setidaknya isi dari tiga hal tersebut, setidaknya Anda sudah bisa mendeskripsikan binatang dengan cara paling mendasar. Untuk mengetahui lebih lengkapnya penjelasan dari tiap aspek tersebut, mari kita perhatikan penjelasan yang ada di bawah ini.

Bagian Tubuh Binatang

Formula untuk mendeskripsikan bagian tubuh binatang adalah dengan menggunakan “It has…” (ia memiliki) lalu diikuti dengan kosakata bagian tubuhnya. Berikut ini adalah beberapa kosakata umum untuk bagian tubuh binatang.

  • Fur (Bulu)
  • Mane (Bulu di tengkuk leher)
  • Snout (Moncong)
  • Paw (Kaki hewan)
  • Hoof (Tapak kuda)
  • Tail (Ekor)
  • Whiskers (Kumis)
  • Claw (Cakar)
  • Beak (Paruh)
  • Wing (Sayap)
  • Feathers (Bulu unggas)
  • Scales (Sisik)
  • Horn (Tanduk)
  • Feet (Kaki)

Kata Sifat Untuk Binatang

Binatang tentu juga memiliki beberapa sifatnya sendiri yang tidak sama dengan yang lainnya. Berikut ini adalah beberapa contoh kosakata yang sering digunakan untuk mendeskripsikan binatang.

  • Furry (Berbulu)
  • Ferocious (Ganas)
  • Dangerous (Berbahaya)
  • Poisonous (Beracun)
  • Tame (Jinak)
  • Agile (Cepat)
  • Clever (Pintar)
  • Aggressive (Agresif)
  • Tiny (Kecil)
  • Domestic (Piaraan)
  • Wild (Liar)
  • Herbivorous (Herbivora)
  • Carnivorous (Karnivora)
  • Large (Besar)
  • Noisy (Berisik)
  • Heavy (Berat)
  • Flying (Terbang)
  • Energetic (Energetik)
  • Caged (Dikurung)
  • Beatiful (Indah)
  • Cute (Lucu)
  • Omnivorous (Omnivora)
  • Adorable (Imut)

Warna Binatang

Binatang pasti memiliki warnanya masing-masing, baik mereka berbulu ataupun tidak. Biasanya bagi yang berbulu seperti kucing, warnanya bahkan bisa lebih dari satu. Sedangkan untuk yang berubah warna seperti bunglon, mereka dapat dibilang tidak memiliki warna tetap. Berikut ini adalah beberapa kosakata untuk mendeskripsikan warna binatang.

  • The colour of the animal is… (Warna binatangnya adalah…)
  • Red (Merah)
  • Blue (Biru)
  • Yellow (Kuning)
  • Orange (Jingga)
  • Black (Hitam)
  • White (Putih)
  • Grey (Abu-abu)
  • Green (Hijau)
  • Brown (Cokelat)

Ukuran / Berat Binatang

Selanjutnya, Anda juga bisa mendeskripsikan binatang dengan membicarakan ukuran atau berat binatang jika diketahui. Namun tentu saja jika Anda tidak mengukurnya langsung, Anda hanya bisa mengira-ngira. Berikut ini adalah beberapa frasa yang bisa Anda gunakan untuk mendeskripsikan ukuran dan berat binatang.

  • It weighs about… (Beratnya sekitar…)
  • It is about …. metres long (Panjangnya sekitar… meter)
  • The weight of the animal is around… (Berat binatang ini sekitar…)
  • The size of the animal is around… (Ukuran binatang ini sekitar…)
  • It weighs up to… (Beratnya hingga…)

Contoh Deskripsi Binatang

  • It has fur all over it’s body. The eyes are big and it has whiskers near the mouth. It also has claws and paws. It is very adorable and cute but sometimes could be aggressive and too energetic. It eats fish and it is domestic. The colour of the animal is grey or white or orange or black or a mix of them. It is tiny and weighs about 2 or 3 kilograms. The size of the animal is around 50 centimetres. It has got four feet. It is a cat.
    (Ia memiliki bulu di seluruh tubuhnya. Matanya besar dan memiliki kumis di dekat mulutnya. Ia juga memiliki cakar dan kaki hewan. Ia sangat menggemaskan dan imut namun terkadang bisa menjadi agresif dan terlalu energetik. Ia memakan ikan dan ia adalah binatang peliharaan. Warna binatangnya adalah abu-abu atau putih atau jingga atau hitam atau campuran dari warna-warnanya. Ia kecil dan beratnya sekitar 2 atau 3 kilogram. Ukuran binatang ini sekitar 50 sentimeter. Ia memiliki empat kaki. Ia adalah seekor kucing)
  • It doesn’t have fur but it has scales on the body. The eyes are small and the tongue is long. It doesn’t have any feet and could be poisonous. If you bother it, it might get aggressive. It is carnivorous and eats other animals. It is a wild animal. The colour of the animal is grey or black or brown. It is large and could weighs up to 8 kilograms. The size of the animal could reach up to 3 metres long. It is a python.
    (Ia tidak memiliki bulu namun ia memiliki sisik di tubuhnya. Matanya kecil dan lidahnya panjang. Ia tidak memiliki kaki satupun dan bisa menjadi beracun. Jika Anda mengganggunya, ia mungkin akan menjadi agresif. Ia karnivora dan memakan binatang lainnya. Ini adalah binatang yang liar. Warna binatang ini adalah abu-abu atau hitam atau cokelat. Ia besar dan bisa mencapai berat hingga 8 kilogram. Ukuran binatang ini bisa mencapai hingga 3 meter panjangnya. Ia adalah seekor ular piton)

Itulah dia formula dan beberapa contoh untuk mendeskripsikan binatang dalam bahasa Inggris. Semoga dapat membantu Anda dalam mempelajari bahasa Inggris lebih mendalam.

English Word Index:
A . B . C . D . E . F . G . H . I . J . K . L . M . N . O . P . Q . R . S . T . U . V . W . X . Y . Z

Indonesian Word Index:
A . B . C . D . E . F . G . H . I . J . K . L . M . N . O . P . Q . R . S . T . U . V . W . X . Y . Z