sederet.com
Online Indonesian - English Dictionary
Sederet.com
separator

Frasa/Kalimat yang Digunakan untuk Membuka Meeting

Phrases Used for Welcoming at Meeting

Di suatu pertemuan atau rapat, tentu akan didahului dengan pidato selamat datang kepada para peserta. Daam memberikan sambutan, kita mungkin menggunakan bahasa formal maupun informal sesuai dengan acara yang diadakan.

Dalam artikel ini, akan dibahas beberapa frase yang sering digunakan dalam welcoming at meeting dalam bahasa inggris.

1. “Good morning/good afternoon/good night” (Selamat pagi/selamat sore/selamat malam)

Pasti digunakan dalam setiap awal pertemuan. Sebelum mengucapkan apapun, anda bisa mengucapkan terlebih dahulu frase tersebut sesuai dengan keadaan atau waktu pertemuan tersebut dilakukan.

2. “Thank you” (Terima kasih)

Jangan lupa untuk mengucapkan terima kasih pada para undangan karena telah hadir pada acara tersebut. Rasa terima kasih tersebut akan sangat menyenangkan bagi hadirin dan mereka akan merasa dihargai.

3. “I’m here as…my name is …” (Aku disini sebagai … nama saya …)

Jangan sampai anda melupakan untuk mengatakan siapa nama anda dan berperan sebagai apa pada pertemuan tersebut. Dengan begitu orang tidak akan bingung dan akan lebih menghargai anda.

4. “Thank you for those who help…” (Terima kasih kepada mereka yang telah membantu…)

Pengakuan, atau pengucapan rasa terima kasih terhadap pihak – pihak yang telah membantu dalam menyelenggarakan acara tersebut. Mungkin anda tidak perlu menyebutkan namanya satu persatu, namun akan sangat baik jika and bisa menyatakan rasa terima kasih anda.

5. “I would like to express my sincere appreciation to all of you who generously helped us make this event come together to become a success.” (Aku ingin mengekspresikan apresiasi yang dalam kepada semua yang telah dengan sangat besar hati untuk membantu kita membuat acara ini dapat tersenggara secara sukses)

Sama dengan sebelumnya, pernyataan ini menyatakan rasa terima kasih terhadap orang – orang yang telah membantu terselenggaranya acara.

6. “In today’s gathering, I would to focused on …” (Pada petemuan hari ini, aku ingin focus pada …)

Kalimat ini digunakan untuk memberitahukan apa tujuan dari acara ini diadakan, apa focus dari pembicara, ceramah ataupun topik yang akan dibahas dalam pertemuan ini. Usahakan untuk mengatakan kepentingan acara tersebut dengan cara yang singkat,padat dan jelas.

7. “I’d like to extend a special welcome to our guest of honor , ……, who will be the speaker for tonight gathering” (Aku juga ingin mengucapkan selamat datang khusus untuk tamu kehormatan, ….., yang akan menjadi pembicara pada pertemuan malam ini)

Kalimat ini biasa digunakan ketika kita akan memperkenalkan orang penting atau undangan VIP yang hadir dan dijadwal untuk mengisi acara pada pertemuan tersebut. Anda bisa menyebutkan lebih dari satu nama jika memang undangan khusus atau tamu kehormatan ada lebih dari satu nama.

8. “We are so excited to have you all here to participate in (name of event), organized by (name of the one that held the event) (Kami sangat senang anda dapat ikut berpartisipasi pada (nama acara), yang diselenggarakan oleh (nama badan/organisasi/orang yang menyelenggarakan acara)

Ini juga salah satu cara dalam menyampaikan rasa terima kasih dan memberitahukan siapa yang menyelenggarakan acara tersebut.

9. “Welcome to all dearest guest of (name of the event)” (Selamat datang kepada seluruh tamu  (nama acara))

Seperti sebelumnya, ini juga digunakan untuk mengucapkan selamat datang pada para tamu, serta menunjukkan betapa penyelenggara sangat menghargai dan berterima kasih karena mereka telah datang)

10. “we’re here today to …” (Kita berkumpul disini hari ini untuk …)

Kalimat atau frase ini juga digunakan untuk memberitahukan tujuan dari acara yang sedang diselenggarakan.

11. “If we’re all here, let’s start the meeting” (Jika kita telah hadir semua, mari kita mulai rapat ini!)

Kalimat ini memiliki skala pertemuan yang kecil, misalnya rapat internal perusahaan, rapat dewan guru atau rapat – rapat lain yang hanya terdiri dari 10 hingga 20 peserta saja.

Kalimat ini digunakan untuk membuka acara dan sekaligus memulai acara tersebut.

12. “It’s pleasure to welcome (name of the guest)” (Ini adalah suatu kebanggaan dan kebahagiaan untuk mengucapkan selamat datang kepada (nama tamu)

Seperti kalimat sebelumnya, kalimat ini juga berfungsi untuk memperkenalkan tamu yang akan hadir hari pada acara tersebut.

13. “Please join me in welcoming (name of the guest)” (Silahkan bergabung dengan saya untuk mengucapkan selamat datang kepada (nama tamu)

Seoperti sebelumnya, kalimat ini juga digunakan untuk memberikan ucapan selamat datang kepada tamu penting yang hadir pada acara tersebut.

14. “it’s important to begin meeting by clearly stating the main objectives of the meeting” (Sangat penting untuk memulai acara dengan menyatakan dengan jelas tujuan utama dari acara ini!)

Ini juga salah satu kalimat untuk menegaskan bahwa sangat penting untuk memberitahukan tujuan utama dari pertemuan tersebut.

15. “By the end of this meeting, I’d like to have…” (Pada akhir rapat ini, aku ingin …)

Kalimat ini juga memiliki fungsi untuk menyatakan tujuan utama dari acara yang diselenggarakan.

Contoh:

“Good morning everyone, it is a pleasure to have all the most important people of our society in this event. And please welcome, our honorable guest who will give us a knowledge about “economy in today era”, Dr. Adiata Renata. And I want to thank all of the crew of the event organizer, to my team, to the company employee that makes this event held in a really great situation. I’m fenita, the manager of the marketing department of this company, today I will be your MC. Before we start the event, I would like to state the objectives of this event.”

(Selamat pagi semua, merupakan suatu kebahagiaan bahwa orang – orang penting dari masyarakat menghadiri acara ini. Dan mari kita sambut, tamu kehormatan kita yang akan memberikan kita pengetahuan tentang “ekonomi hari ini”, Dr.Adiata Renata . saya juga ingin mengucapkan mengucapkan terima kasih kepad seluruh kru, tim saya dan karyawan  perusahaan yang mewujudkan terselenggaranya acara ini. Saya fenita, marketing menejer perusahaan, hari ini akan menjadi pembawa acara kalian. Sebelum kita mulai, aku ingin menyatakan tujuan utama dari acara ini.)

 

Tip TOEFL: Frasa Sering Terucap: “Chances Are”
Contoh Kalimat Simple Future Tense
Contoh Kalimat Politeness
Kumpulan Kalimat Dukungan dan Menenangkan Sebelum Operasi Dalam Bahasa Inggris
Contoh Kalimat Past Future Continous Tense
Cara Membuat Kalimat Kemungkinan (Posibility) dalam Bahasa Inggris
Percakapan Bisnis: Mengingatkan Rapat dan Mengulang Kesepakatan Di Meeting Sebelumnya dalam Bahasa Inggris
Frasa Percakapan Umum Bahasa Inggris
Perbedaan Penggunaan Do vs Be dalam Kalimat Tanya
Romantic Sentences in English  (Kalimat-Kalimat Romantis dalam Bahasa Inggris)