sederet kamus
Search Articles
Translate: Tutorial:

Hal Yang Tidak Boleh Diucapkan dalam Bahasa Inggris

Selama musim liburan maupun di masa-masa penuh pekerjaan yang mengharuskan karyawan untuk bepergian ke luar negeri, Anda pasti akan menemui banyak orang asing. Kemungkinan besar, hampir semua orang asing dapat berbicara menggunakan bahasa Inggris. Namun terkadang yang menjadi masalah adalah perbedaan budaya, terutama dalam membuka percakapan.

Sering sekali orang Indonesia terbiasa membuka percakapan dengan menanyakan hal-hal yang bisa dianggap tidak sopan di budaya lain. Ketika Anda menyambut atau membuka percakapan atau basa basi dengan orang asing, pastikan Anda tidak menyentuh hal-hal yang mungkin tidak dapat diterima untuk para penutur bahasa Inggris.

Membicarakan hal-hal sepele atau basa basi hanya untuk membuat suasana tidak canggung memang menjadi salah satu kemampuan yang harus bisa dilakukan oleh hampir semua orang. Mulai dari basa basi dengan teman, keluarga, di restoran, atau bahkan ketika sedang menunggu rapat dimulai, bercakap kecil sepertinya wajib dilakukan agar tidak terlihat canggung. Topik umum yang umum untuk dibicarakan biasanya adalah tentang cuaca hari itu, atau hal-hal yang menunjukkan Anda peduli dengan lawan bicara Anda.

Akan tetapi, apabila Anda menanyakan satu atau dua pertanyaan yang salah, dalam artian tidak sopan, Anda bisa memberikan gambaran seakan Anda adalah orang yang tidak sensitif, tidak dapat bersosialisasi dengan baik, atau bahkan lebih parah lagi. Namun basa basi adalah hal yang lucu, dan basa basi dalam bahasa Inggris biasanya dapat membuat Anda menanyakan hal-hal yang konyol.

Mungkin hal-hal tersebut terjadi karena gugup atau karena sangat ingin menghindari keheningan yang membuat canggung. Mungkin itu hanya spontan muncul dalam perhatian Anda, tetapi dampaknya bisa cukup mengerikan apalagi dalam kehidupan pekerjaan.

Untuk menghindari kesalahan-kesalahan tersebut, berikut ini adalah beberapa hal atau topik yang sebaiknya jangan pernah Anda tanyakan atau Anda ungkit dalam bahasa Inggris.

Pertanyaan Tentang Anak

Memang topik ini terlihat seperti topik yang sangat tidak bermasalah. Lagipula, pertanyaan tentang keluarga biasanya dapat diterima dan menunjukkan seseorang seperti ramah, bukan? Sebenarnya tidak juga. Bagaimana jika orang yang Anda tanyakan ternyata tidak ingin memiliki anak? Atau ingin memiliki anak tetapi tidak bisa karena mandul? Atau baru saja keguguran? Tidak semua orang menganggap topik anak sebagai topik yang ramah tamah, terdapat banyak juga yang dapat tersinggung karena topik ini.

Daripada menanyakan tentang anak kepada orang asing yang baru Anda kenal, ada baiknya Anda mendengarkan tanda-tanda bahwa dia sudah memiliki anak terlebih dahulu melalui percakapannya. Apabila Anda sudah yakin bahwa mereka memiliki anak, pertanyaan tentang anak baru dapat dianggap dapat diterima. Sebagai contohnya, berikut ini adalah beberapa kalimat tentang anak yang tidak pernah boleh diucapkan dalam bahasa Inggris.

  • Do you have children? (Apakah Anda memiliki anak?)
  • You just got married? When will you be having children? (Anda baru saja menikah? Kapan Anda akan memiliki anak?)
  • Does your wife already have one in the oven right now? (Apakah istri Anda sedang hamil sekarang?)

Pertanyaan Tentang Gaji

Salah satu pertanyaan lain yang sebenarnya terlihat jelas tidak sopan, tetapi terkadang tetap saja ada yang menggunakannya untuk basa basi, adalah pertanyaan tentang gaji. Hal ini bisa sangat berisiko apabila Anda berbasa basi dengan orang Amerika dan berpikir bahwa mereka selalu membicarakan uang setiap saat. Uang mungkin bukan topik yang tabu, tetapi ini adalah salah satu pertanyaan yang sebaiknya tidak Anda tanyakan kecuali Anda sudah sungguh mengenal orangnya. Berikut ini adalah beberapa contoh kalimat pertanyaan tentang gaji yang harus Anda hindari.

  • How much do you make in your line of work? (Berapa besar gaji di bidang pekerjaan Anda?)
  • Do you make a lot of money being a graphic designer? (Apakah Anda menghasilkan banyak uang dengan menjadi perancang grafis?)
  • Does your job pays you well? (Apakah pekerjaan Anda memberikan gaji yang besar?)
  • Daripada menanyakan tentang gaji mereka, Anda bisa menanyakan pekerjaan mereka secara umum. Sebagai contohnya, berikut ini adalah beberapa pertanyaan tentang pekerjaan yang dianggap sopan dalam bahasa Inggris.
  • How is your business going so far? (Bagaimana bisnis Anda berjalan sejauh ini?)
  • How do you like working as a comic artist? (Apakah Anda suka bekerja sebagai pembuat komik?)
  • What sort of things do you usually do as a writer? (Hal apa yang biasanya Anda lakukan sebagai seorang penulis?)
  • Why did you decide to become a translator? (Kenapa Anda memutuskan untuk menjadi seorang penerjemah)

Pertanyaan Tentang Makanan

Pertanyaan tentang makanan yang sebaiknya tidak Anda ucapkan dalam bahasa Inggris sebenarnya bukan mengenai makanannya, tetapi mengenai pertanyaan yang mempertanyakan kesehatan dari makanan tersebut. Tidak ada yang ingin mengetahui apakah mereka memakan makanan yang sehat dan seimbang gizinya, dan menggurui orang-orang mengenai nutrisi makanan justru akan terkesan mengesalkan. Sebagai contohnya, berikut ini adalah beberapa kalimat pertanyaan tentang makanan yang harus Anda hindari ucapkan dalam bahasa Inggris.

  • Do you know what’s in that instant noodles that you just bought? My cousin had to go through an operation just because she ate that all the time (Apakah Anda tahu apa isi dari mi instan yang baru Anda beli itu? Sepupu saya harus dioperasi hanya karena dia makan itu setiap saat)
  • You don’t really count your calories intake, do you? (Anda tidak menghitung jumlah kalori yang Anda konsumsi, ya?)

Daripada menanyakan nutrisi makanan orang lain, terutama yang belum Anda kenal betul, Anda bisa memberikan pendapat Anda saja mengenai makanan lain yang ada di menu. Sebagai contohnya, Anda bisa melihat beberapa pendapat tentang makanan dalam bahasa Inggris yang dapat dianggap sopan ini.

  • Oh, I tried the lasagna here last week! I think it’s really good, you should try it if you’re in the mood for some italian food (Oh, saya menyicipi lasagna di sini minggu lalu! Menurut saya itu sangat enak, Anda harus mencobanya apabila Anda sedang ingin makan makanan Itali)
  • I don’t really like the salad here, so I guess I’ll just order some french fries (Saya tidak terlalu suka saladnya di sini, jadi sepertinya saya akan memesan kentang goreng saja)

Obrolan Tentang Politik

Politik adalah salah satu topik yang cukup sensitif untuk sebagian besar orang di seluruh penjuru dunia. Ada baiknya Anda tidak menanyakan tentang preferensi politik orang yang baru dikenal karena apabila Anda memiliki pandangan politik yang berbeda, kemungkinan justru hanya akan menimbulkan perdebatan. Berikut ini adalah beberapa contoh kalimat basa basi tentang politik yang sebaiknya tidak Anda ucapkan dalam bahasa Inggris.

  • I’m so glad Trump lost the election this time, I really hate that guy (Saya sangat senang Trump kalah pemilu kali ini, saya sangat benci orang itu)
  • No way, you’re a conservative? That’s so evil of you (Tidak mungkin, Anda seorang konservatif? Itu sangat jahat)
  • I can’t imagine myself being a libertarian who votes for people who promotes premarital sex (Saya tidak bisa membayangkan diri saya sendiri menjadi seorang libertarian yang memiliki orang-orang yang mendukung seks bebas)

Pertanyaan Tentang Keluarga

Sedikit mirip dengan pertanyaan pertama, pertanyaan tentang keluarga juga dapat menjadi bumerang sendiri apabila Anda tidak berhati-hati. Contohnya apabila Anda sengaja menanyakan orang yang sudah Anda ketahui adalah seorang ibu tunggal yang harus mengurus anaknya sendiri, atau baru saja cerai. Pasti obrolan tentang keluarga semacam itu tidak akan berakhir baik dan Anda justru dapat membangkitkan trauma mereka.

Jika memungkinkan, akan lebih baik jika Anda tidak menyentuh topik keluarga sama sekali dengan orang yang tidak terlalu kenal dekat dengan Anda. Berikut ini adalah beberapa pertanyaan tentang keluarga dalam bahasa Inggris yang sebaiknya Anda hindari.

  • Is it hard being a single mother? (Apakah sulit menjadi seorang ibu tunggal?)
  • Haley, I heard that you got divorced last week. What happened? (Haley, saya dengar Anda cerai minggu lalu. Apa yang terjadi?)
  • Does it feel lonely living so far away from your family? (Apakah Anda merasa kesepian karena tinggal begitu jauh dari keluarga Anda?)

Berat Badan

Orang Indonesia sering sekali menanyakan orang lain yang sudah lama tidak bertemu dengannya tentang berat badan mereka. Mempertanyakan apakah orang tersebut sekarang naik badan atau menjadi gemuk sangat tidak sopan di budaya luar. Sebagai contohnya, berikut ini adalah beberapa kalimat tentang berat badan dalam bahasa Inggris yang harus Anda hindari.

  • Are you getting fat? (Apakah Anda tambah gemuk?)
  • I can’t believe you’ve put on so much weight now! You were just a little skinny girl back in middle school (Saya tidak percaya Anda sudah naik berat badan banyak sekali sekarang! Anda hanya seorang gadis kurus kecil dulu waktu SMP)
  • Oh my God, are you pregnant? (Ya ampun, apakah Anda hamil?)

Berasumsi Tentang Orang Lain

Bayangkan Anda baru saja bertemu dengan rekan kerja Anda di luar kantor dan melihatnya bersama seorang gadis. Untuk menghindari kecanggungan, Anda bertanya apakah gadis tersebut adalah anaknya, namun ternyata dia adalah kekasihnya! Jelas bukan bahwa berasumsi tentang orang lain justru dapat menimbulkan kejadian yang memalukan? Berikut ini adalah beberapa kalimat asumsi yang harus Anda hindari dalam bahasa Inggris.

  • Is this your daughter? Hi, so nice to meet you, I’m your father’s coworker (Apakah ini putri Anda? Hai, senang bertemu denganmu, saya rekan kerja Ayahmu)
  • I thought you would be coming with your wife (Saya kira Anda akan datang dengan istri Anda)
  • Where is your boyfriend? I’ve never seen him around (Di mana pacar Anda? Saya tidak pernah melihatnya)

Membandingkan Orang Lain

Meskipun dalam budaya Indonesia sangat sering dijumpai orang-orang yang membandingkan seseorang dengan orang lain, hal ini sebenarnya sangat tidak disarankan untuk dilakukan dalam budaya lain karena terkesan tidak sopan dan merendahkan. Anda bisa menyakiti perasaan orang lain apabila membuat komentar yang membanding-bandingkan. Sebagai gantinya, Anda bisa memuji orang lain tanpa perlu membandingkan mereka. Contohnya, berikut ini adalah beberapa kalimat membandingkan orang lain dalam bahasa Inggris yang harus Anda hindari.

  • Your brother is so much more handsome than you (Kakak Anda sangat jauh lebih tampan daripada Anda)
  • Did you heard that you cousin has gotten her first job? And you can’t even get an interview ever since you graduated last year (Apakah Anda sudah dengar bahwa sepupu Anda telah mendapatkan pekerjaan pertamanya? Dan Anda bahkan tidak bisa mendapatkan wawancara sejak lulus tahun lalu)
  • The boss’s son is so smart and handsome, don’t you wish that your son is like him too? (Anaknya bos sangat pintar dan tampan, apakah Anda tidak berharap bahwa anak Anda juga seperti dia?)

Menjelekkan Orang Lain

Terkadang Anda tidak merasa bahwa Anda sedang menjelekkan orang lain dan mengira bahwa Anda hanya berkomentar biasa. Akan tetapi, apabila Anda salah kata, Anda justru akan menjelekkan orang lain dan membuat orang tersebut sakit hati atau marah. Apabila Anda diminta untuk berkomentar atau memberikan saran kepada orang lain, ada baiknya Anda hanya mengatakan pilihan mana yang lebih baik mereka ambil. Berikut ini adalah beberapa contoh kalimat yang harus Anda hindari agar tidak terkesan menjelekkan orang lain dalam bahasa Inggris.

  • I don’t like that color on you, you look too dark now (Saya tidak suka warna itu dikenakan Anda, Anda terlihat terlalu gelap sekarang)
  • You did so bad on our last project, you should’ve been more diligent (Anda bekerja sangat buruk di proyek kita yang terakhir, Anda seharusnya lebih teliti)
  • That dress really doesn’t suit you, you’re much more fitting to wear a suit (Gaun itu sungguh tidak cocok untuk Anda, Anda jauh lebih cocok mengenakan setelan jas)

Itulah dia hal-hal yang sebaiknya tidak pernah Anda ucapkan dalam bahasa Inggris untuk menghindari perselisihan dan perdebatan. Semoga dengan ini Anda dapat menggunakan bahasa Inggris dengan etika yang baik dan sesuai.

English Word Index:
A . B . C . D . E . F . G . H . I . J . K . L . M . N . O . P . Q . R . S . T . U . V . W . X . Y . Z

Indonesian Word Index:
A . B . C . D . E . F . G . H . I . J . K . L . M . N . O . P . Q . R . S . T . U . V . W . X . Y . Z