sederet kamus
Search Articles
Translate: Tutorial:

Jawaban Pertanyaan Interview: What Makes You Unique?

Besar kemungkinannya kita akan memiliki skil dan sifat yang sama dengan kandidat lainnya saat kita melakukan wawancara kerja. Untuk membedakan kita dari kandidat lainnya, perekrut akan menanyakan pertanyaan “what makes you unique?” (Apa yang membuat Anda unik?).

Melalui pertanyaan ini juga perekrut bisa mencari tahu kualitas atau skill apa yang membuat kita lebih cocok untuk pekerjaannya. Dengan kata lain, menjawab pertanyaan ini adalah kesempatan bagi kita untuk menunjukkan mengapa mereka harus menerima kita alih-alih kandidat lainnya.

Bagaimana cara menjawab pertanyaan job interview “what makes you unique?”. Berikut ada beberapa tip yang bisa diikuti:

  • Jangan fokus pada kata “unique

Pertanyaan ini memanglah untuk mencari tahu hal yang membedakan kita dari kandidat lain. Namun, karena kita tidak tahu skil dan kualitas kandidat lain, akan sangat menyulitkan apabila kita harus menebak hal apa yang kita miliki namun tidak dimiliki oleh mereka. Oleh karena itu, alih-alih membedakan kita dengan mereka, sebaiknya kita fokus saja pada hal menguntungkan apa yang bisa kita tawarkan pada perusahaan untuk mencapai tujuan mereka.

  • Pikirkan latar belakang dan pengalaman kita

Pencapaian dan pengalaman masa lalu kita yang terkait dengan pekerjaannya bisa kita ceritakan ketika menjawab pertanyaan ini. Ceritakan juga skil apa yang bisa membuat kita berhasil menggapai pencapaian tersebut. Ingatlah selalu untuk hanya menceritakan hal yang berhubungan dengan pekerjaan yang sedang kita lamar saja.

  • Jangan terlalu umum

Jangan pernah menjawab dengan hal yang terlalu umum seperti “I’m a hard-working” (Saya pekerja keras). Alih-alih hanya menyebutkan bahwa kita adalah pekerja keras, ceritakanlah pengalaman kita yang bisa menunjukkan kita adalah pekerja keras.

Contoh Jawaban

Di bawah ini ada beberapa contoh jawaban dari “what makes you unique?”. Semoga contoh-contoh ini bisa membantu kita dalam menyusun jawaban kita sendiri.

  • Contoh 1

What makes me different from many other salespersons is that I can connect with clients on a personal level. This makes them feel comfortable and tell me all of their pressing needs regarding my product. Because of that, I can introduce the product easier as well in light of their needs.

(Yang membuat saya berbeda dari kebanyakan sales lainnya adalah saya bisa terhubung dengan klien dalam level personal. Hal ini membuat mereka nyaman dan menceritakan kepada saya semua kebutuhan mendesak mereka terkait produk saya. Karena itu, saya bisa memperkenalkan produk dengan lebih mudah juga dengan mempertimbangkan kebutuhan mereka)

  • Contoh 2

Something that distinguishes me from other candidates is my ability to adapt and learn new skills quickly on the job. In my previous job as a web developer, the organization decided to change from using Vue.js to React.js, which I was not familiar with at that time. Thus, in order to learn it quickly, I made use of my spare time to evaluate the skills I needed to master React.js. When the transition happened, I already made myself familiar with it and could be an effective contributor to my team.

(Hal yang membedakan saya dari kandidat lainnya adalah kemampuan saya untuk beradaptasi dan belajar skil baru dengan cepat dalam pekerjaan. Pada pekerjaan saya terdahulu sebagai pengembang web, perusahaan memutuskan untuk mengubah dari menggunakan Vue.js menjadi React.js, yang merupakan hal yang masih asing bagi saya pada saat itu. Jadi, untuk mempelajarinya dengan cepat, saya memanfaatkan waktu luang saya untuk mengevaluasi kemampuan-kemampuan yang dibutuhkan untuk menguasai React.js. Ketika masa transisi tiba, saya sudah tidak asing lagi dengannya dan bisa menjadi kontributor yang efektif bagi tim saya)

  • Contoh 3

I think one of the qualities that makes me unique is that I am very flexible and get jobs done efficiently and quickly. In my last job, I worked for a startup company and I get used to taking on additional responsibilities outside of my role. Also, I am always looking forward to getting involved in working with new areas of the industry as I love enjoying learning new things.

(Menurut saya salah satu kualitas yang membuat saya unik adalah saya sangat fleksibel dan mengerjakan pekerjaan secara efisien dan cepat. Di pekerjaan terakhir saya, saya bekerja di perusahaan startup dan saya terbiasa untuk mengambil tanggung jawab di luar pekerjaan saya. Saya juga selalu menantikan untuk terlibat bekerja di area baru di industri karena saya senang mempelajari hal-hal baru)

  • Contoh 4

I am not afraid of failure because learning from my mistakes is a crucial part to make me more successful. For example, a couple of years ago, I was involved in a very poorly planned project. There was no tight deadline assigned that made no one put an equal amount of work into the project. In the end, the project failed. In the following year, when there was a new big project, I told the manager my suggestions that could make the project work. Eventually, the project was a huge success, and the manager thanked me for coming in with a load of suggestions. Hadn’t I experienced failure before, I wouldn’t have known what to do to make the project work.

(Saya tidak takut akan kegagalan karena belajar dari kesalahan saya adalah bagian penting untuk membuat saya lebih sukses. Contohnya, dua tahun yang lalu saya terlibat dalam proyek yang direncanakan dengan sangat buruk. Tidak ada tenggat waktu ketat yang membuat tidak seorangpun bekerja dengan benar untuk proyeknya. Pada akhirnya, proyeknya gagal. Pada tahun berikutnya ketika ada proyek besar, saya berbicara kepada manajer tentang saran saya yang bisa membuat proyeknya berhasil. Pada akhirnya proyeknya sangat berhasil dan manajer berterima kasih kepada saya atas saran-saran saya. Jika saya tidak mengalami kegagalan, saya tidak akan tahu apa yang harus dilakukan untuk membuat proyeknya berhasil)