Menolak Tawaran Kerja (How to Say No Politely to A Job Offer)

Mempersiapkan wawancara kerja ada panduan panjang mulai dari jawaban sampai cara berbusana. Lalu bagaimana jika Anda diterima di beberapa pekerjaan? Tentu Anda harus mengambil keputusan untuk menerima yang terbaik dan menolak pilihan lainnya.
Tidak pernah mudah untuk menolak tawaran pekerjaan namun kadangkala harus dilakukan. Berikut adalah contoh bagaimana dengan sopan menolak sebuah tawaran pekerjaan. Mulai dari jawaban melalui pesan singkat atau format email. Ini adalah beberapa contohnya.
Menolak Job Offer
Lakukan dengan jujur dan tegas. Tidak lupa untuk berterima kasih sebelumnya atas undangan untuk menjadi bagian dari suatu perusahaan. Lamaran kerja Anda telah diterima dan tentu hal tersebut memberikan kegembiraan tersendiri. Berterus teranglah dan pilih kalimat yang langsung to the point dan tidak bertele-tele.
- Jangan Menunda
Saat memutuskan menolak sebuah tawaran kerja, lakukan dengan segera. Hindari menunda-nunda sehingga melewati waktu yang tepat untuk memberikan jawaban. Pertimbangkan kepentingan perusahaan untuk segera mencari calon pengganti secepatnya agar tidak mempengaruhi kinerja perusahaan.
- Singkat dan Padat
Hindari kalimat panjang, terlalu banyak memuji dan kalimat yang tidak perlu. Cara yang sopan adalah melakukannya dengan penuh hormat dan menjaga profesionlaisme dan menghindari emosional.
-
- Unfortunately I have to decline the offer (sayangnya saya harus menolak tawaran Anda)
- With great regret. I cannot eccept the job offer (dengan sangat menyesal. Saya tidak dapat menerima lamaran kerjanya)
- I sincerely opologize. I am unable to accept the offer. (saya sangat menyesal. Saya tidak dapat menerima tawarannya)
- Terima Kasih
Informasikan penolakan dengan diakhiri ucapan terima kasih. Hargai waktu yang sudah diluangkan untuk mereview dan memilih Anda dari calon pelamar lainnya.
-
- Thank you for taking the time to interviewed and offered me a job (terima kasih sudah meluangkan waktu untuk mewawancarai dan menawarkan saya pekerjaan)
- I appreciate the time and energy to have an interview and send me an job offer (saya menghargai waktu dan energi yang sudah diberikan untuk mewawancarai dan mengirimkan penawaran pekerjaan)
- I am thankful for considering me as part of your company (saya berterima kasih sudah mempertimbangkan saya sebagai bagian dari perusahaan Anda)
- I am honour for the job offer (saya sangat tersanjung dengan tawaran pekerjaannya)
- Thank you for the offer as a Marketing Manager in your company. (terima kasih untuk tawaran sebagai Manajer Pemasaran diperusahaan Anda).
- Thank you for the interview and job offer. I relly appreciate it (terima kasih untuk wawancara dan tawaran pekerjaannya. Saya sangat menghargainya)
- Alasan Namun Tidak Detail
Berikan alasan yang tidak terlalu spesifik. Menyatakan sudah diterima di perusahaan lain atau penawaran yang kurang sesuai dengan ekspetasi adalah dua alasan paling umum yang bisa Anda berikan. Berikan jawaban diplomatis yang singkat namun mudah dipahami.
-
- I already accepted to another company (saya sudah diterima diperusahaan lain)
- Unfortunately,I already worked in other company (sayangnya saya sudah bekerja diperusahaan lain)
- I didnt find the offer suitable for me (saya tidak merasa cocok dengan tawaran yang diberikan)
- I can not join join team ath the moment (saya tidak bisa bergabung untuk saat ini)
- The position that you are offering, I dont think will suit me. (pekerjaan yang Anda tawarkan, sepertinya tidak cocok untuk saya)
- After some consideration, I decided to accept a job offer at another company. (setelah beberapa pertimbangan, saya memutuskan untuk menerima tawaran pekerjaan di perusahaan lain)
- After giving much thought, I think it is the best interest for me to stay at my current job (setelah berfikir untuk beberapa waktu, saya rasa adalah pilihan terbaik untuk tetap bekerja pada perusahaan saya yang sekarang).
- I have decided to persuit other path of career which gives more opportunitues to my interest and educational background (saya telah memutuskan untuk mengejar karir di bidang berbeda yang memberikan lebih banyak kesempatan sesuai minat dan latar belakang pendidikan saya)
- Pilih Media Yang Tepat
Gunakan media yang sama. Bila Anda menerima berita menawaran kerja melalui email, maka segera kirimkan email balasan. Bila berita datang melalui SMS atau pesan singkat maka gunakan media tersebut untuk mengatakan bahwa Anda menolak tawaran yang diberikan.
Ingin lebih jelas lagi bagaimana menolak Job Offer? Berikut adalah beberapa contoh baik melalui email maupun pesan singkat.
Menolak Job Offer Melalui Email
Ikuti panduan yang sudah dijawabrkan di atas dan buat menjadi isi email yang tidak terlalu panjang dan tidak terlalu singkat. Berikut adalah contohnya.
Contoh E-mail 1
Subject line: Job offer – Annisa Banowati
Dear Mr./Ms. Anderson,
Thank you very for eccepting my job application as the role of Junior Marketing with your company. I highly appreciate your time and considered me to me a part of your company. With much consideration, unfortunately I decline the generous offer.
I have accepted a in another company. Therefore I cant accept your the position offered. I sincerely apologize and wish your company all the best.
Again, thank you so much for the attention. May we can cross path in the future.
Terjemahan:
Subjek : Penawaran Kerja – Annisa Baniwati
Yang terhormat Bapak/Ibu. Anderson,
Saya ucapkan terima kasih telah menerima lamaran pekerjaan saya untuk posisi Junior Marketing di perusahaan Anda. Saya sangat menghargai waktu yang sudah diluangkan dan mempertimbangkan saya sebagai bagian dari perusahaan Anda. Dengan banyak pertimbangan, sayangnya saya harus menolak tawaran yang sudah diberikan.
Saya sudah diterima di perusahaan lain. Oleh karena itu tidak dapat menerima tawaran Anda. Dengan kerendahan hati saya ucapkan permohonan maaf dan mengharapkan yang terbaik untuk perusahaan Anda.
Sekali lagi saya ucapkan terimakasih sebesar-besarnya untuk tawaran dan perhatiannya. Semoga kita dapat bertemu dilain waktu.
Salam,
Tolak tawaran kerja dengan tidak lupa berterima kasih dan bila perlu mengungkapkan alasan. Walau hal ini bukanlah sebuah keharusan. Buat surat penolakan yang sopan dengan singkat dan langsung pada pokok permasalahannya.
Email 2
Subject line: Job offer – David Ahmad
Dear Mr./Ms. Malika Gusman,
I would like to express my gratitude for offering me the job position as a Senior Finance in your company. However, I think the position does not quite fit my goals at this time.
I appreciate the offer and taking time to inform the available position in your company. I wish many success in the future.
Regards,
Terjemahan:
Subjek: Penawaran kerja – David Ahmad)
Yang terhormat Bapak/Ibu Malika,
Saya ingin mengungkapkan rasa terima kasih untuk penawaran kerja sebagai Senior Finance di perusahaan Anda. Walaupun demikian, saya rasa posisi tersebut tidak sesuai dengan rencana dan tujuan saya sekarang ini.
Saya menghargai tawaran dan waktu yang diluangkan untuk memberikan penawaran kerja yang tersedia diperusahaan Anda. Saya harapkan kesuksesan bagi perusahaan Anda di masa yang akan datang.
Salam,
Penolakan Pekerjaan Melalui Surat
Anda tidak memiliki email perusahaan. Anda dapat mengirim surat penolakan dalam bentuk surat biasa. Isinya kurang lebih sebagai berikut.
Dear Mr/Ms Alex Rodriguez
I hereby thank you for job offering in your company. It was one of my dream to be able to work in your company. However, with much consideration, I made the decision to decline the offer. I appreciate your offer to consider me as one of the candidates to work with your team.
I enjoyed the recruitment process and learned so much from our interview and discussions. Unfortunately I have been offered another position last week. I have accepted the offer and already start working since last Monday.
I value the time that I spent in your companies and all the worker. I would like to express my gratitude for the opportunity that have been given. I wish all the best for you and your company.
Yours sincerely
[your name]
Terjemahan:
Yang terhormat Pak/Ibu Alex Rodriguez
Dengan surat ini saya ingin berterima kasih untuk penawaran kerja dari perusahaan Bapak/Ibu. Sudah menjadi impian saya untuk dapat bekerja di perusahaan tersebut. Sayangnya, dengan berbagai pertimbangan, Saya membuat keputusan untuk menolak tawaran pekerjaan yang sudah diberikan. Saya sangat menghargai penawarannya dan telah mempertimbangkan saya sebagai salah satu kandidat untuk bekerja dalam tim Anda.
Saya sangat menghargai proses rekrutmen yang sudah berlangsung dan belajar banyak dari wawancara dan diskusi kita. Sayangnya saya telah mendapatkan penawaran kerja untuk posisi lain minggu lalu. Saya telah menerima dan bahkan telah mulai bekerja sejak hari Senin lalu.
Saya menghargai waktu yang sudah saya habiskan di perusahaan Anda beserta semua pekerja di dalamnya. Saya sekali lagi mengucapkan banyak terima kasih untuk kesempatan yang sudah diberikan. Saya harapkan yang terbaik bagi Anda dan perusahaan.
Salam Hormat,
Nama Anda
Menolak Job Offer Melalui Telephone
Anda melamar pekerjaan dan tidak tahu alamat email atau informasi lainnya? Bila Anda hanya memiliki nomor telpon, penolakan tawaran kerja juga bisa melalui telephone. Walau berkesan kurang sopan atau kurang formil, bila keadaan memaksanya maka telephone adalah media yang bisa dipilih.
Selalu ingat untuk tetap sopan dalam melakukan interaksi dalam dunia kerja. Menelpon juga bukan suatu pengecualian. Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum melakukan telpon tersebut.
- Pilih waktu yang tepat. Tidak terlalu pagi dan bukan jam istirahat
- Minta berbicara dengan penanggung jawab yang terkait langsung
- Sebutkan keperluan Anda dengan singkat dan jelas
- Jangan lupa untuk berterima kasih
Contoh Saying no to Job Offer By Telephone
A : Morning, May I speak to Ms Amelia Harris, please? (pagi, apakah saya bisa berbicara dengan Ibu Amelia Harris?)
B : One moment please. Who is calling? (sebentar ya. Siapa yang ingin berbicara?)
A : Andy Jackson. I have received a text notice about a job offer (Andy Jackson. Saya telah menerima pesan singkat tentang penawaran kerja)
C : Amelia speaking. (saya ibu Amelia)
A : Hallo, Ms Amelia. I hope that you can spare me two minutes. I would like to talk about the job offer that I have received (Halo ibu Amelia. Saya berharap Anda dapat meluangkan waktu sekitar dua menit. Saya ingin berbicara tentang penawaran kerja yang saya terima)
C : Yes Mr Andy Jackson. What can I do for you? (Ya, Pak Andy Jackson. Apa yang bisa saya bantu?)
A : I would like to inform you that unfortunately I have to decline the offer. I already work in other company (saya ingin menginformasikan kalau saya harus menolak tawarannya. Saya sudah bekerja diperusahaan lain)
C : Oh is that so. Ok no problem (oh begitu? Baiklah tidak masalah)
A : Thank you so much for everything. Best of luck (terima kasih untuk segalanya. Semoga sukses)
C : Good luck to you too (semoga sukses juga untuk Anda)
Arti menolak Tawaran pekerjaan
Satu hal yang perlu dipertimbangkan saat menolak sebuah job offer adalah penolakan sesopan apapun adalah hal yang tidak mudah. Lakukan dengan profesional dan sopan. Ingat bahwa sekali menolak, Anda tidak dapat merubah jawaban Anda. Jadi putuskan dengan benar-benar sebelum memberikan jawaban.