sederet kamus
Search Articles
Translate: Tutorial:

Percakapan Polisi Lalu Lintas saat Sedang Bertugas dalam Bahasa Inggris

Ketika bertugas polisi lalu lintas bisa saja mengehentikan pengendara bermotor yang tidak bisa berbahasa Inggris. Nah berikut adalah contoh percakapan polisi lalu lintas di jalan:

Dialog 1 – One Way Street

Police: Good morning. Could I see your driving license and vehicle registration number, please? (Selamat pagi. Bisa saya melihat SIM dan STNK Anda?)

Driver: Sure. Here you go. (Boleh. Ini.)

Police: Thank you. Um… Your driving license is good, but I should give you a ticket. (Terima kasih. Em… SIM Anda baik-baik saja, tapi saya harus memberi Anda surat tilang.)

Driver: But why? Is there anything wrong? (Tapi kenapa? Apa ada yang salah?)

Police: Yes, you were on a wrong path. This is a one-way street. (Ya, Anda berada di jalan yang salah. Ini adalah jalan satu jalur.)

Driver: Oh, sorry. I didn’t know that. Could you please forgive me? I didn’t know that. (Oh, maaf. Saya tidak tahu. Apa Anda mau memaafkan saya? Saya tidak tahu.)

Police: I’m so sorry, Ma’am. We have put signs anywhere showing that this is a one-way street. (Maaf, Bu. Kami sudah meletakkan marka jalan di mana-mana yang menunjukkan bahwa ini adalah jalan satu jalur.)

Driver: And I didn’t see that either. How am I supposed to see that? I was focusing on the road. Can’t you just cancel the ticket? (Saya juga tidak melihatnya. Bagaimana saya bisa melihatnya? Saya fokus ke jalan. Apa Anda tidak bisa menarik tilangnya saja?)

Police: I’m so sorry, Ma’am. We’re just following the procedure. (Mohon maaf sekali, Bu. Kami hanya mengikuti prosedur.)

Driver: Procedure this. Procedure that. Why can’t anyone be a little bit understanding? (Prosedur ini. Prosedur itu. Kenapa tidak ada yang mau sedikit pengertian?)

Police: Besides, it can make you aware of street signs next time. (Selain itu, ini juga bisa membuat Anda sadar akan marka jalan lain kali.)

Driver: Okay. Okay. Just give me the ticket. (Oke. Oke. Berikan saja surat tilangnya.)

Police: Here. I will keep your vehicle registration number until you pay the fine in the police office. You can just turn around and go straight. You will see the police office on the right side. (Ini. Saya akan menahan STNK Anda hingga Anda membayar denda di kantor polisi. Anda bisa memutar dan jalan lurus. Anda akan melihat kantor polisi di sebelah kanan.)

Driver: Okay. Can’t I just take it now? (Oke. Apa saya tidak bisa mengambilnya sekarang saja?)

Police: No, you can’t, Ma’am. You should wait at least until this afternoon. I think it’s best for you to take it tomorrow. (Tidak bisa, Bu. Anda harus menunggu setidaknya sampai sore ini. Tapi sebaiknya Anda mengambilnya besok saja.)

Driver: But, what if another police ask for my vehicle registration number? (Tapi, bagaimana jika polisi lain menanyakan STNK saya?)

Police: If you don’t do anything wrong, you’ll be fine. You just need to show this ticket. So, please, be careful next time. (Jika Anda tidak melakukan kesalahan, tidak akan ada masalah. Anda hanya perlu menunjukkan surat tilang ini saja. Jadi, mohon lain kali hati-hati.)

Driver: Okay. (Oke.)

Dialog 2 – No License

Police: Good afternoon. Could you please show me your driving license? (Selamat sore. Bisa tolong tunjukkan SIM-mu?)

Kid: I don’t have vehicle license yet. (Saya masih belum punya SIM.)

Police: How old are you? (Berapa usiamu?)

Kid: Fourteen years old. (Empat belas tahun.)

Police: You are under age to ride a motorcycle, you don’t wear a helmet and you bring your friend along as well. Where are you going? (Kamu masih di bawah umur untuk membawa sepeda motor, kamu tidak memakai helm dan kamu juga membawa temanmu. Kamu mau ke mana?)

Kid: I want to drive my friend to his dad. His dad is in hospital. He is sick. (Saya ingin mengantar teman saya ke ayahnya. Ayahnya ada di rumah sakit. Beliau sakit.)

Police: That’s good. But you cannot drive your friend to the hospital because you haven’t had driving license and you don’t bring your helmets. It’s dangerous. (Itu baik. Tapi kamu tidak bisa mengantar temanmu ke rumah sakit karena kamu belum punya SIM dan kamu tidak bawa helm. Ini bahaya.)

Kid: But I have to. (Tapi saya harus mengantarnya.)

Police: Okay, do you have your parents’ number? (Oke, kamu punya nomor orangtuamu?)

Kid: Yes, I have. (Ya.)

Police: Please call your parents right now because I have to keep the motorcycle at the police office. You can wait for your parents and your friend can take taxi, instead. (Hubungi orangtuamu sekarang karena saya harus menahan sepeda motor ini di kantor polisi. Kamu bisa menunggu orangtuamu dan temanmu bisa naik taksi.)

English Word Index:
A . B . C . D . E . F . G . H . I . J . K . L . M . N . O . P . Q . R . S . T . U . V . W . X . Y . Z

Indonesian Word Index:
A . B . C . D . E . F . G . H . I . J . K . L . M . N . O . P . Q . R . S . T . U . V . W . X . Y . Z