sederet kamus
Search Articles
Translate: Tutorial:

Nama Hari Dalam Bahasa Inggris

Nama-nama hari adalah hal mendasar yang penting sekali untuk diketahui saat mempelajari Bahasa Inggris. Pembahasan kali ini akan mengulas nama-nama hari dalam Bahasa Inggris berikut contoh penggunaannya yang tepat.

Langsung saja simak pembahasannya dibawah ini, ya!

Monday

Hari pertama adalah Monday, yaitu hari Senin. Kita semua sangat familiar dengan hari ini, bukan? Banyak orang yang tidak menyukai Monday karena hari ini adalah hari pertama dalam sepekan, dimana kerja dan sekolah pun dimulai.

Monday biasanya ditulis secara singkat dengan Mon. Perlu diingat bahwa saat menuliskan nama hari, gunakan huruf kapital di awalnya. Baik menuliskan secara lengkap Monday maupun menyingkatnya dengan Mon. saja.

Berikut contoh penggunaan Monday dalam Bahasa Inggris:

  • I hate Monday and I know that I’m not the only one. (Aku benci hari Senin dan aku tahu bukan aku satu-satunya)
  • We agreed to meet again on next Monday to discuss about the new product. (Kami setuju untuk bertemu lagi hari Senin depan untuk mendiskusikan produk baru)

Tuesday

Setelah Monday, kita lanjut ke hari berikutnya yaitu Tuesday. Tuesday atau yang disingkat dengan Tue. adalah hari Selasa. Hari ini merupakan hari kedua dalam seminggu, yang tentu tidak terlalu sibuk dibanding dengan Monday.

Tuesday diambil dari kata Tiw’s day, yaitu hari Dewa Tiw atau Tyr. Dewa Tiw atau Tyr sendiri merupakan salah satu dewa dalam kepercayaan mitologi Nordik, juga dikenal sebagai dewa langit dan perang.

Untuk penggunaan Tuesday sendiri dapat dilihat pada contoh berikut:

  • I can’t finish all of this today, but I’m sure I’ll be finish on Tuesday. (Aku nggak bisa selesaikan semuanya hari ini, tapi aku yakin aku bisa selesai hari Selasa)
  • We need to decide when to meet again. How about Tuesday? (Kita harus menentukan kapan ketemu lagi. Gimana kalau hari Selasa?)

Wednesday

Hari yang ketiga adalah Wednesday atau hari Rabu. Wednesday biasa disingkat dengan penulisan Wed. yang lebih simpel dan mudah diingat. Meskipun terlihat panjang, Wednesday diucapkan dengan mudah dan pendek yaitu wens-day.

Ada yang menyebutkan bahwa Wednesday berasal dari nama Dewa Wodan, dewa langit pada mitologi Nordik. Dewa Wodan kemudian dikenal juga dengan sebutan Odin yang kita kenal dalam rangkaian film Avengers sebagai ayah dari Thor. Wednesday disebut sebagai hari Dewa Wodan atau hari Odin.

Berikut beberapa contoh penggunaan Wednesday dalam Bahasa Inggris:

  • Every Wednesday, that meat shop gives discount. (Setiap hari Rabu, toko daging itu memberi diskon)
  • I already have plan for another days, but I’m free on Wednesday. (Aku udah ada janji untuk hari lain, tapi aku kosong hari Rabu)

Thursday

Hari keempat dalam seminggu adalah Thursday, yaitu hari Kamis. Thursday dapat ditulis lebih singkat dengan Thu. atau Th. saja. Banyak orang yang sulit menghafal Thursday karena mirip dengan Tuesday.

Untuk memudahkan mengingat Thursday, ingat saja Thor dalam Avengers. Ya, setelah kita menyebut ayahnya yaitu Odin pada Wednesday, sekarang kita mengingat Thor untuk Thursday. Thursday diambil dari nama Thor, yang merupakan dewa petir dalam mitologi Nordik.

Penggunaan Thursday dapat dilihat pada contoh berikut:

  • In our campus, Thursday is batik’s day and you will see everyone really wear batik on that day. (Di kampus kami, hari Kamis adalah hari batik dan kamu akan lihat semua orang benar-benar pakai batik pada hari itu)
  • The professor didn’t come yesterday, and he said will give a make up class on Thursday. (Profesor nggak datang kemarin, dan beliau bilang akan memberi kelas pengganti di hari Kamis)

Friday

Selanjutnya adalah Friday atau hari Jumat, hari yang banyak ditunggu-tunggu orang di dunia. Friday banyak dinanti karena menandakan datangnya akhir pekan yang merupakan libur dari segala aktivitas. Penulisan Friday sendiri dapat disingkat menjadi Fri. saja.

Berikut contoh penggunaan Friday dalam Bahasa Inggris:

  • Out of all the days in the, I really love Friday. And thank God it’s Friday! (Dari semua hari dalam seminggu, aku benar-benar cinta hari Jumat. Dan terima kasih Tuhan ini hari Jumat!)
  • I know it’s Friday, but don’t you think the traffic is really bad? (Aku tahu ini hari Jumat, tapi ini macetnya parah banget nggak sih menurut kamu?)

Saturday

Setelah membahas lima hari dalam seminggu, selanjutnya adalah Saturday atau hari Sabtu. Umumnya Saturday merupakan hari libur, meski ada juga beberapa tempat yang tidak libur atau masuk setengah hari. Saturday ditulis secara singkat dengan Sat.

Berikut contoh penggunaan Saturday dalam Bahasa Inggris:

  • It’s Saturday, but I still have to go to the campus because of the make up class. (Ini hari Sabtu, tapi aku tetap haris ke kampus karena ada kelas pengganti)
  • My mother said that she will visit me on Saturday, and she will bring all my favourite food. (Ibuku bilang kalau dia akan mengunjungiku hari Sabtu, dan dia akan bawa semua makanan kesukaanku)

Sunday

Yang terakhir adalah Sunday atau hari Minggu, disingkat juga dengan Sun. Kata Sunday diambil dari Bahasa Latin yaitu dies solis yang berarti Sun’s day atau hari matahari.

Untuk penggunaan Sunday dapat dilihat pada contoh berikut:

  • Don’t disturb me. I mean, it’s Sunday morning and let me rest. (Jangan ganggu aku. Maksudku, ini kan hari Minggu pagi dan biarkan aku istirahat)
  • I don’t really like going out on Sunday, because I prefer to sleep in my room. (Aku nggak begitu suka keluar hari Minggu, soalnya aku lebih suka tidur di kamarku)

Demikianlah pembahasan mengenai nama-nama hari dalam Bahasa Inggris beserta contoh penggunaannya. Semoga informasi ini bermanfaat!

English Word Index:
A . B . C . D . E . F . G . H . I . J . K . L . M . N . O . P . Q . R . S . T . U . V . W . X . Y . Z

Indonesian Word Index:
A . B . C . D . E . F . G . H . I . J . K . L . M . N . O . P . Q . R . S . T . U . V . W . X . Y . Z