sederet.com
Online Indonesian - English Dictionary
Sederet.com
separator

Cara Meminta Duduk Prioritas Kepada Seseorang di Bus, Kereta, MRT

Saat ini hampir di semua transportasi umum seperti di bus, kereta, ataupun MRT sudah memiliki aturan sendiri. Salah satu aturan yang berlaku adalah mengenai tempat duduk prioritas. Tempat duduk prioritas adalah sebagian kecil tempat duduk yang diperuntukkan kepada beberapa golongan yang membutuhkannya seperti perempuan yang sedang hamil ataupun lansia.

Seringkali penumpang transportasi umum masih kurang sadar diri mengenai peraturan ini sehingga golongan yang membutuhkan tempat duduk prioritas tersebut ataupun orang lain yang peduli masih harus meminta orang lain untuk memberikan kursinya. Dalam bahasa inggris, terdapat beberapa cara tertentu untuk meminta seseorang memberikan tempat duduk prioritasnya kepada golongan yang membutuhkan agar tidak terkesan tidak sopan.

Mari kita simak penjelasan lengkap di bawah ini mengenai cara meminta tempat duduk duduk prioritas kepada seseorang di bus, kereta, ataupun MRT dengan menggunakan bahasa Inggris.

Membuka Permintaan dengan Meminta Maaf

Untuk menunjukkan kesopanan seseorang, Anda harus meminta maaf terlebih dahulu dalam membuka permintaan Anda. Hal ini akan menunjukkan bahwa Anda sebenarnya tidak enak hati karena telah mengganggu orang tersebut untuk memberikan tempat duduknya. Terdapat beberapa cara untuk meminta maaf karena takut mengganggu orang lain, beberapa di antaranya yang bisa Anda gunakan adalah berikut ini:

  • I’m sorry (Saya minta maaf)
  • Sorry (Maaf)
  • Excuse me (Permisi)
  • Pardon me (Maafkan saya)

Anda bisa menggunakan salah satu dari keempat frasa tersebut untuk membuka permintaan Anda. Jika ingin lebih sopan lagi, Anda bisa menambahkan “Ma’am” (Bu) atau “Sir” (Pak) atau juga “Miss” (Nona) pada akhir kalimat untuk ditujukan kepada orangnya. Sehingga beberapa contoh yang lebih sopan akan menjadi seperti ini:

  • Excuse me, Miss (Permisi, Nona)
  • I’m sorry, Ma’am (Saya minta maaf, Bu)
  • Pardon me, Sir (Maafkan saya, Pak)
  • Sorry, Ma’am (Maaf, Bu)

Menanyakan Kesediaan untuk Memberikan Tempat Duduk Prioritasnya

Setelah Anda membuka permintaan Anda dengan meminta maaf, selanjutnya Anda bisa menanyakan kesediaan orang tersebut untuk memberikan tempat duduk prioritasnya. Terdapat beberapa cara untuk menanyakannya, beberapa di antaranya yang bisa Anda ucapkan adalah sebagai berikut ini:

  • Would you be able to give your seat for someone else? (Bisakah Anda memberikan tempat duduk Anda untuk orang lain?)
  • Could you please give your seat to someone else? (Bisakah tolong Anda memberikan tempat duduk Anda kepada orang lain?)
  • May I ask you to give your priority seat? (Bolehkah saya meminta Anda memberikan tempat duduk prioritasnya?)
  • Will you give me your priority seat, please? (Maukah Anda memberikan saya tempat duduk prioritas Anda, tolong?)
  • Will you give someone else your priority seat, please? (Maukah Anda memberikan orang lain tempat duduk prioritas Anda, tolong?)
  • Could I trouble you into giving me your seat, please? (Bolehkah saya mengganggu Anda untuk memberikan tempat duduk Anda, tolong?)
  • Can you give me or someone else your priority seat? (Bisakah Anda memberikan saya atau orang lain tempat duduk prioritas?)

Sebagai tambahan, jika orang yang Anda tujukan memang duduk di kursi prioritas yang diperuntukkan kepada yang membutuhkannya. Anda bisa menyebutkannya terlebih dahulu bahwa ia sedang mendudukin kursi prioritas untuk orang lain yang membutuhkannya. Sehingga beberapa contohnya akan menjadi seperti berikut ini:

  • You’re sitting on a priority seat. Could I trouble you into giving me your seat, please? (Anda menduduki tempat duduk prioritas. Bolehkah saya mengganggu Anda untuk memberikan tempat duduk Anda, tolong?)
  • You’re taking a priority seat. Can you give me or someone else your priority seat? (Anda mengambil tempat duduk prioritas. Bisakah Anda memberikan saya atau orang lain tempat duduk prioritasnya?)

Menjelaskan Kenapa Orang Lain Memerlukan Kursi Prioritasnya

Terkadang jika bertemu dengan orang yang keras kepala, Anda harus menjelaskan lebih lanjut bahwa ada orang lain yang membutuhkannya. Hal ini bisa Anda lakukan jika Anda ingin meminta tempat duduk prioritas untuk orang lain dan bukan untuk Anda sendiri. Beberapa hal yang bisa Anda ucapkan adalah sebagai berikut ini:

  • This lady is pregnant and needs to sit down (Nyonya ini sedang hamil dan perlu duduk)
  • There is an elder lady that needs to sit down (Ada nenek-nenek yang perlu duduk)

Menjelaskan Kenapa Anda Memerlukan Kursi Prioritasnya

Selain meminta tempat duduk prioritas untuk orang lain, mungkin Anda memerlukannya untuk diri Anda sendiri. Anda juga bisa menjelaskan mengapa Anda memerlukan tempat duduk prioritas tersebut dengan mengucapkan beberapa hal berikut ini:

  • I am pregnant (Saya hamil)
  • I am 6 months pregnant (Saya hamil 6 bulan)
  • I am an elderly. I need to sit down (Saya seorang lansia. Saya perlu duduk)

Berikut ini adalah dua contoh lengkapnya bagaimana seseorang bisa meminta tempat duduk prioritas kepada orang lain:

  • Pardon me, Sir. You’re sitting on a priority seat. Could you please give your seat to someone else? There is an elder lady that needs to sit down. (Maafkan saya, Pak. Anda sedang menduduki tempat duduk prioritas. Bisakah Anda tolong memberikan tempat duduk Anda kepada orang lain? Ada nenek-nenek yang perlu duduk)
  • I’m sorry, Ma’am. You’re taking a priority seat. Will you give me your seat, please? I am 6 months pregnant. (Saya minta maaf, Bu. Anda mengambil tempat duduk prioritas. Maukah Anda memberikan saya tempat duduk Anda, tolong? Saya hamil enam bulan.)

Itulah dia cara untuk meminta tempat duduk prioritas kepada orang lain dengan menggunakan bahasa Inggris. Semoga dapat menambah pengetahuan berbahasa Inggris Anda dan dapat membantu pembelajaran Anda.

Next:

–> percakapan di stasiun kereta

 

Percakapan Menolak Bantuan atau Pemberian dalam Bahasa Inggris (Refusing an Offer)
Percakapan dalam Bahasa Inggris Mengenai Hobi yang Kita Senangi (English Conversations about Hobbies that We Love)
Membicarakan Aktivitas Rutin (Daily Routine) dalam Bahasa Inggris
Percakapan di Laundry Baju dalam Bahasa Inggris
Contoh Perkenalan Singkat di Depan Kelas Secara Lisan dalam Bahasa Inggris
Percakapan: At The Bus Station
Wawancara Beasiswa Masuk Kuliah dalam Bahasa Inggris
Mendeskripsikan Bentuk dan Ukuran dalam Lisan & Tulisan
Percakapan Mencari Buku di Toko Buku dalam Bahasa Inggris
Percakapan Tentang Penolakan dalam Bahasa Inggris